27 Ribu Siswa Dapat Seragam Sekolah Gratis, Oktober Dibagikan
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan siap menyalurkan bantuan seragam gratis bagi anak sekolah dari tingkat 1 SD sederajat dan kelas 7 SMP sederajat.
Kepala Disdikbud Kota Balikpapan, Purnomo menyampaikan, bahwa Seragam Gratis untuk siswa siswi kelas 1 SD Dan kelas 7 SMP serta Pendidikan Non Formal Se Kota Balikpapan akan tiba pada 15 Oktober 2022, yang kemungkinan akan segera disalurkan.
“Total ada kurang lebih 27.000 Siswa yang akan mendapat seragam baik dari sekolah negeri maupun dari sekolah swasta,” kata Purnomo kepada media, Kamis (13/10/2022).
Purnomo menambahkan, masing-masing siswa nanti mendapatkan 3 Stel Pakaian, Seragam Nasional, Seragam Batik dan Seragam Pramuka. lengkap Dengan Topi dan Batiknya.
“Karena masih manual pendataannya memang kemaren ada sekolah swasta yang agak lambat pendataannya sementara ukuran sudah harus diberikan ke pemenang tender,” akunya.
“Namun Inshaa Allah Tahun Depan udah lebih efisien karna Sudah masuk dalam E Katalog jadi ukuran masuk tinggal klik saja,” ungkap Purnomo.
Tak Lupa Purnomo juga mengingatkan kepada orangtua siswa bahwa Saat Ini Sesuai Arahan Pak walikota selain seragam gratis juga Pemerintah kota juga sudah mensubsidi SPP Sekolah Swasta.
“Jadi untuk SD kita Subsidi Rp. 75.000 Dan SMP Rp.110.000 Jadi orangtua siswa silahkan dipantau jangan sampai bayar Full Lagi SPPnya,” akujya.
Bantuan subsidi disalurkan per 6 bulan sekali dab diberikan dua kali dalam setahun, adapun sekolah yang menolak program tersebut diantaranya SMP Muhammadiah 3, SD Rafles dan SD Bina Bangsa, yang menolak Bosda ada SMP Pelita Hati, SMO IPK,SMP Bina Bangsa dan untuk MI Ibnu Umar.
“Dalam suratnya mereka sekolah-sekolah mampu mandiri, saya pikir ini bagus karena bisa kita alihkan ke sekolah lain yang membutuhkan. Karena kita menghitung kapasitas keuangan daerah butuh dana- dana lain untuk meningkatkan pendidikan di Kota Balikpapan,” imbuhhya.
Sebelumnya, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud berjanji akan merealisasikan program pembagian seragam sekolah gratis pada tahun ajaran 2022 ini.
Penyaluran seragam sekolah gratis ini, lanjut Rahmad, diperuntukkan bagi siswa baru masuk dari tingkat sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah pertama (SMP).
“Seragam sekolah gratis ini akan diberikan mulai tahun ini bagi siswa yang baru masuk sekolah, kalau yang sudah kelas 2 dan kelas 3 tidak kami berikan. Dan ini gratis,” kata Rahmad.
Ia menerangkan bahwa pemberian seragam sekolah gratis ini merupakan salah satu dari realisasi program yang sudah direncanakan dalam masa kepemimpinan sebagai Wali Kota Balikpapan.
Menurut Rahmad, di tahun pertama dalam masa kepemimpinannya, dirinya sudah merealisasikan sejumlah program yakni pemberian bantuan iuran BPJS Kesehatan kelas tiga gratis bagi masyarakat Kota Balikpapan. Kemudian, penyaluran subsidi SPP bagi siswa di sekolah swasta.
“Program yang sudah saya penuhi dalam masa jabatan saya ini di antaranya BPJS gratis kepada seluruh warga Kota Balikpapan untuk yang kelas 3. Yang kedua, untuk masalah pendidikan Alhamdulillah untuk subsidi SPP untuk sekolah swasta sudah kita realisasikan dan tahun ini sudah jalan.Dan yang ketiga adalah infrastruktur pendidikan, sudah kita bangun,” ungkapnya.
Selanjutnya, menurut Rahmad, di tahun 2023 nanti, pihaknya sudah mempersiapkan beberapa program di antaranya peningkatan infrastruktur termasuk untuk program penanganan masalah banjir, dan saat ini memang dalam proses untuk pengerjaan secara multiyear.
Pengerjaan proyek infrastruktur ini juga disertakan dengan penataan pengembangan fasilitas umum termasuk pembangunan taman kota. Rencana ini akan terus dilanjutkan hingga tahun 2024 untuk melakukan penataan fasilitas umum yang ada di kota Balikpapan agar menjadi lebih baik lagi.
BACA JUGA