43,3 Persen yang Puas dengan Kinerja Presiden Jokowi Memilih Prabowo, 42,3 Persen Memilih Ganjar

Presiden jokowi, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo foto bareng / Sekretariat Presiden

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis jajak pendapat terbaru terkait dukungan masyarakat yang puas terhadap kinerja Presiden Joko Widodo.

Bahwa berdasarkan jajak pendapat tersebut,  dukungan masyarakat yang puas terhadap kinerja Presiden Jokowi justru lebih banyak yang memilih Prabowo Subianto ketimbang Ganjar Pranowo.

Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby mengatakan, dari hasil jajak pendapat itu sekitar 43.3 persen diantaranya memilih Prabowo. Sedangkan 42,3 persen memilih Ganjar Pranowo.

Prabowo memiliki elektabilitas unggul di kalangan responden yang menyukai Jokowi, Soeharto, dan Gus Dur. Sedangkan Ganjar, responden yang menyukai Presiden Soekarno dan Megawati Soekarnoputri.

“Ganjar unggul di pemilih yang menyukai Soekarno dan Megawati. Anies Baswedan unggul di pemilih yang menyukai SBY dan Habibie,” kata Adjie dilansir dari suara.com jaringan inibalikpapan.com

Sementara bagi masyarakat yang tak puas dengan kinerja Presiden Jokowi, sekitar 43.8 persen memilih Prabowo dan yang memilih Ganjar sebesar 40.2 persen.

Jajak pendapar dilakukan pada 30 Mei sampai 13 Juni 2024 dengan survei tatap muka menggunakan kuesioner kepada 1.200 responden di seluruh Indonesia secara proporsional.

LSI Denny JA juga menambahkan informasi dengan analisa metode kualitatif seperti analisis media, wawancara mendalam, pendapat ahli, dan focus group discussion (FGD).

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.