Abdulloh Tidak Hadir, Hanya 29 Anggota Dewan Ikuti Paripurna Istimewa HUT Balikpapan

Rapat paripurna DPRD kota Balikpapan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh yang seharusnya memimpin Rapat Paripurna Istimewa DPRD Balikpapan terkait HUT Balikpapan Ke-119 di Aula Pemerintah Kota Balikpapan pukul 10.00 Wita, Selasa (9/2/2016) ternyata tidak hadir.

Rapat dipimpin oleh Wakil DPRD Balikpapan Sabaruddin Panrecalle didampingi Syarifuddin Odang. Dari 45 jumlah anggota dewan,  yang hadir dalam paripurna hanya 29 orang, sehingga banyak kursi yang kosong. Kendati demikian, Paripurna telah memenuhi persyaratan atau kuorum.

“Pak Ketua DPRD tidak hadir karena sedang umroh,” kata Sabaruddin.

Selain Abdulloh, wakil ketua DPRD Thohari Aziz juga tidak hadir karena sedang umroh.

pimpinan-paripurna-dprd-bpp-hut-bpp119

Walikota Rizal Effendi ketika berpidato di Rapat Paripurna Istimewa.(foto: andi)

Setelah dibuka, Paripurna mendengarkan pidato Walikota Balikpapan Rizal Effendi SE. Diantara para undangan selain terdiri dari para pejabat, para tokoh-tokoh masyarakat juga tampak mantan Walikota Balikpapan H Tjutjup Suparna. Selain itu, hadir pula salah satu calon wakil walikota Balikpapan yang baru yakni Rahmad Masud.

Dalam awal pidatonya Walikota Balikpapan membeberkan permasalahan tentang keterbatasan air minum bagi warga kota yang saat ini 80 persen masih bergantung pada Waduk Manggar. Untuk itu, pemerintah kota sedang melakukan percepatan pembangunan dan pembebasan lahan untuk Waduk Teritip. Progres pembangunan waduk di wilayah Balikpapan Timur ini telah mencapai 60 persen, dan nantinya bisa mengalirkan air sebanyak 260 liter per detik.

“Sesuai target rencana penggenangan Waduk Teritip dilakukan tahun 2016 ini. Selain itu juga akan dilakukan pembangunan Waduk Sungai Wain dengan kapasitas 130 liter per detik,” kata Walikota sembari menambahkan untuk mengatasi keterbatasan air baku, kini juga tengah dilakukan studi kelayakan untuk mengambil air laut sebagai bahan baku yang dilakukan pihak swasta.

Mantan Walikota Balikpapan tampak hadir di antara para undangan.(andi)

Mantan Walikota Balikpapan tampak hadir di antara para undangan.(andi)

Rapat Paripurna Istimewa DPRD Balikpapan ini merupakan awal dari rangkaian HUT Balikpapan yang Ke-119. Besok, tepat hari Rabu tanggal 10 Februari yang merupakan hari jadi Kota Balikpapan akan diperingati dengan upacara bendera di Lapangan Merdeka Balikpapan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.