Ada Wacana Waduk Telaga Sari Jadi Obyek Wisata
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com -DPRD Balikpapan dan pemerintah kota Balikpapan belum dapat mengalokasikan anggaran untuk pengembangan pariwisata baru seperti salah satu waduk Telaga Sari.
Ada usulan dari warga agar lokasi tersebut dijadikan objek wisata kota namun hal itu masih terkendala anggaran.
Ketua Komisi II DPRD Balikpapan Muhammad Taqwa menyambut positif usulan tersebut. Hanya saja saat ini belum dapat ditindaklanjuti.
“Saya kira baik sekali kalau waduk Telagasari ada usulan jadi tempat pariwisata. Sebenarnya itu positif saja kalau ada warga menggangap itu potensi untuk dikembangkan menjadi objek wisata. Mudah-mudahan usulan itu bisa terakomudir di tahun depan (2019),” tuturnya (18/3/2018).
Menurutnya, dari sisi pemandangan dan letak geografis lokasi waduk Telagasari cukup berpotensi jika dijadikan objek wisata. “Kalau dari tempat cocok sekali, tinggal modalnya harus disiapkan,” ujarnya.
Saat ini pihaknya bersama Dinas Pariwisata masih fokus pengembangan pantai Manggar. Namun lagi-lagi pengembangan belum maksimal
“Tahun ini kami hanya anggarkan Rp 1 miliar untuk pengembangan objek pariwisata. Karena kondisi keuangan kami masih sangat terbatas. Jadi kami belum bisa berbuat lebih untuk pengembangan pariwisata di Balikpapan,” bebernya.
Anggaran tersebut hanya cukup untuk penambahan dan perbaikan sarana dan prasarana untuk Pantai Manggar. Misalnya untuk perbaikan akses jalan masuk, berbaikan toilet serta penataan beberapa lokasi kuliner di pantai tersebut.
“Jadi di tahun ini kami hanya fokus ke Pantai Manggar dulu. Karena Pantai Manggar ini salah satu objek wisata yang menurut saya sudah termasuk objek wisata tingkat nasional. Karena sudah sering ada kegiatan-kegiatan nasional berlangsung di situ,” tukas politisi Gerindra Balikpapan.
BACA JUGA