Agung Wicaksono : Delegasi Perancis Jadi Negara Eropa Pertama Kunjungi IKN

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Delegasi dan pengusaha dari Perancis menjadi Negara berteritori Eropa Barat pertama yang mengunjungi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, termasuk ke Bendungan Sepaku Semoi.

Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita IKN, Agung Wicaksono saat melakukan kunjungan bersama 24 Delegasi Perancis ke IKN Nusantara, Senin (12/6/2023).

“Sebelumnya kan sudah pernah kita lihat, ada Jepang, Singapura, Korea. Tapi untuk Negara Barat, ini yang pertama kali,” ujar Agung Wicaksono kepada Inibalikpapan.com, kemarin.

Agung menyampaikan, bahwa pihaknya sudah menerima 4 Lol atas kunjungan 24 Delegasi Prancis.

Yakni dalam sektor energi, dari peralihan sektor yang beragam yaitu kontruksi, energi, kemudian juga transportasi dan lain sebagainya.

“Ini semakin nyata menunjukkan bahwa Nusantara ini work city for all, sebuah kota dunia untuk semua,” kata Agung.

Ia menyampaikan, bahwa lahan merupakan bidang utama yang ditunjukkan kepada calon investor, dalam proses investasi yang ditanam mengingat, secara keseluruhan memang lahan-lahan itu sangat penting untuk disiapkan kepada calon investor.

“Itu juga merupakan hal yang dikawal dan didorong oleh Menko Luhut sebagai ketua satgas, terkait percepatan perolehan tanah dan investasi,” pungkasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.