Alwi Al Qodri : Persiba Balikpapan dapat Diskon 70 Persen Gunakan Lapangan Foni
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ketua Komisi III DPRD Kota Balikpapan Alwi Al Qodri mengatakan, kondisi lapangan Foni saat ini sudah lebih baik setelah ada pembenahan. Dibanding sebelumnya.
“Pembenahan lapangan Foni sih sebenarnya sudah luamayan bagus. saya selaku perwakilan dapil Balikpapan Barat sangat senang dengan lapangan Foni sekarang dibanding sebelum-sebelumnya,” ujar Alwi
“Dan alhamdulilah sudah sangat diterima, berbeda sekali dengan pembangunan diawal banyak pro dan kontra,”
Dia mengatakan, saat ini yang menggunakan lapangan Foni bahkan antri. Karena lapangan pertama sintetis yang ukurannya cukup luas untuk bermain sepak bola. Meskipun, belum ideal.
“Antusiasnya sangat luar biasa, para peyewa kebanyak dari luar, artinya mereka berpedapat ini sangat luar biasa, lapangan baru pertama yang sintetis yang besar,” ujarnya
“Biasanya kan, sintetis 60×40 meter nah sekarang ini 93×53 meter memang masih belum ideal, tapi sudah lumayan besar,”
Menurut dia, saat ini bahkan harus booking jauh-jauh hari jika ingin gunakan lapangan Foni. “Bahkan mau pesan lapangan saja, dua minggu saja belum tentu ada, harus booking dulu,” ujarnya
Bahkan kata dia, lapangan Foni menjadi alternatif Persiba Balikpapan untuk latihan, jika tak ada lapangan. Sempat gratis dan diberi diskon hingga 70 persen pada latihan selanjutnya.
“Yang pertama gratis yang kledua saya kasih diskon 70 persen, saya dengan informasi dikasih diskon 70 persen. Karena Persiba bagian dari Balikpapan. Cuma kalau mau gratris kasihan juga,” ujarnya
Dia menambahkan, lapangan Foni juga sudah ditambah untuk ampu penerangan yang sebelumnya sempat dianggap kurang. “Penambahan lampu, empat lampu ditambah dititik-titik yang dianggap gelap,” ujarnya.
BACA JUGA