Top Header Ad

Apartemen Pertamina Balikpapan Terbakar

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Apartemen Pertamina yang terletak di Balikpapan Barat tepat di depan Hotel Blue Sky nampak terbakar dan mengelarkan asap hitam.  

Hal itu terlihat dari video singkat yang diterima inibalikpapan.com pada Rabu (19/07/2023) petang. Bangunan yang terbakar terlihat di lantai atas, meski belum besar.

Sekitar pukul 18.21terlihat mobil pemadam kebakaran di Balikpapan Barat terlihat keluar  menuju lokasi Apartemen Pertamina yang terbakat tersebut. Belum diketahui kondisinya sekarang.

“Mana ini safetynya ini, apinya mumpung masih kecil,” demikian suara seorang pria dari video yang beredar itu.

Apartemen tersebut, jadi tempat menginap karyawan maupun tamu Pertamina di Balikpapan dan hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Managemen Pertamina terkait hal itu.

Bangunan Apartemen Pertamina tersebut dibangun sejak tahun 2016 lalu, dengan 24 lolantai dan menelan anggaran mencapai Rp 60 miliar dan baru beberapa tahun digunakan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.