Penulis: rama dani

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Guna mencegah adanya kasus penambangan ilegal terulang kembali di Kota Balikpapan, untuk itu Pemerintah kota Balikpapan membentuk tim terpadu pasca ditemukannya penambangan batu bara ilegal. Hal itu dilakukan untuk memperketat wilayah perbatasan untuk mempertegas posisi Kota Balikpapan yang terkenal dengan Kota bebas kawasan tambang. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Balikpapan Zulkifli mengatakan, pembentukan tim ini dilakukan agar pihaknya tidak kembali kecolongan seperti temuan tambang batubara ilegal di kawasan di Km 25 Balikpapan Utara, beberapa hari lalu. “Bahwa kegiatan penambangan batu bara ini harus dilakukan prosesnya secara tuntas. Tuntas itu ada dua, yang pertama penghentian, hal…

Read More

KRAYAN,Inibalikpapan.com —  PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan memastikan suplai bahan bakar elpiji ke Kecamatan Krayan, Kalimantan Utara telah kembali normal, pasca beroperasinya Pesawat Cassa milik PT. Pelita Air Service (PT. PAS) yang sempat mengalami kerusakan. Hal tersebut disampaikan oleh Area Manager Comm, Rel, & CSR Regional Kalimantan, Susanto August Satria mengatakan, hari ini telah dilakukan pengiriman kembali pasokan bahan bakar elpiji ke Kecamatan Krayan, dimana Pertamina bergerak cepat pasca pulihnya Pesawat Cassa yang digunakan untuk mengangkut produk elpiji. “Pengiriman suplai bahan bakar elpiji akan dilakukan sebanyak dua kali dengan kapasitas 45 tabung LPG NPSO 12 Kg dalam sekali angkut,”…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Pemerintah Kota Balikpapan berencana akan membangun Tempat Pemakaman Umum (TPU) terpadu baru di kawasan kecamatan Balikpapan Timur (Baltim). Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) Kota Balikpapan, Ketut Astana mengatakan, rencana ini dilakukan untuk memudahkan masyarakat yang tinggal di kawasan Balikpapan Timur, yang selama ini kesulitan untuk melaksanakan proses pemakaman jenazah apabila harus dimakamkan di TPU Terpadu Km 15 Kecamatan Balikpapan Utara. “Namun, dari segi letak lokasi ini menjadi masalah bagi masyarakat khususnya yang berada di wilayah Balikpapan Timur, karena dari segi jarak dan waktu tidak efisien (kejauhan). Sehingga ke depannya kita harus memiliki lagi TPU yang terpadu,” kata…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Pemerintah Kota Balikpapan menargetkan penyerapan anggaran APBD 2021 mencapai 80 persen. Hal itu berkaca dari capaian serapan APBD hingga 31 Oktober 2021 mencapai 62 persen. Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kota Balikpapan, Sayid MN Fadli mengatakan, kegiatan tersebut memaparkan penyerapan anggaran dan pemulihan ekonomi yang disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Kemendagri secara virtual yang dihadiri sejumlah Kepala Daerah se Indonesia. “Kami memaparkan penyerapan anggaran yang dicapai Penjor Balikpapan,” ujar Sayur MN Fadli didampingi Kepala Inspektorat Balikpapan Tirta Dewi, Plt. Kepala BPKAD Kota Balikpapan Pujiono usai mengikuti video Conference Rapat Koordinasi Evaluasi Penyerahan Anggaran Daerah Tahun 2021, Senin (22/11/2021). Sekda mengatakan,…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Masih terbatasnya arena olahraga yang dimiliki oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan menjadi kendal untuk meningkatkan kualitas atlet Kota Balikpapan dalam meningkatkan prestasi. Kepala Bidang Olahraga Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (DPOP) Kota Balikpapan, Muhammad Norhan meminta dukungan kepada anggota dewan Balikpapan untuk dapat mendukung dalam hal anggaran untuk  pembangunan arena olahraga khususnya bulu tangkis.  Pasalnya, sudah ada Detail Enginering Design (DED) yang telah tercatat pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Balikpapan yang rencananya akan di belakang Gedung Kesenian Balikpapan. “Tetapi harus didukung anggaran dari Kemenpora, Pemerintah Provinsi dan APBD Balikpapan,” ujar Norhan saat ditemui pada Musyawarah Kota (Muskot)…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Provinsi Kepulauan Riau dikenal akan daerah penghasil sumber daya ikan yang berlimpah ruah. Dimana hasil Ikan sudah menjadi sebuah identitas di daerah maritim. Tak sedikit juga masyarakat daerah pesisir di Kepulauan Riau yang memanfaatkan hasil laut ini dengan mengolahnya menjadi produk makanan baru seperti kerupuk, otak-otak, empek-empek, bakso, dan varian makanan lainnya yang berasal dari bahan baku ikan. Salah satunya seperti yang dilakukan warga Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan,  Dimana di desa ini hasil laut diolah dikemas dalam bentuk makanan siap saji, kerupuk atom ikan tenggiri produksi Kelompok Masyarakat (Pokmas) Bandeng menjadi kegemaran para pencari kuliner…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Penerapan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 du Kota Balikpapan akan berakhir pada Senin (22/11/2021). Hingga saat ini Pemerintah Kota Balikpapan masih menunggu instruksi selanjutnya dari Pemerintah Pusat.  Kepala Satpol PP Kota Balikpapan, Zulkifli mengatakan, saat ini berlaku masih Instruksi Mendagri (Inmedgari) nomor 58 tahun 2021 berlaku sampai 22 November, Pemkot Balikpapan masih menunggu perkembangannya, apakah masih melakukan perpanjangan PPKM level 2 atau turun ke PPKM level 1 atau naik ke PPKM level 3. “Tetapi informasi yang kami terima sampai saat ini belum resmi dalam instruksi masih kita terima pemberitaan dari media massa soal PPKM level…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Untuk memberikan kenyamanan dan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Balikpapan berencana akan mulai melakukan revitalisasi terhadap dua pasar tradisional di Kota Balikpapan pada tahun 2022 mendatang. Kepala Disdag Kota Balikpapan, Arzaedi Rachman mengatakan, program revitalisasi pasar ini dilakukan untuk meningkatkan daya saing pasar rakyat agar lebih rapi dan bersih sehingga mampu bersaing dengan pasar modern ataupun supermarket yang ada saat ini. “Keberadaan pasar tradisional yang ada di Kota Balikpapan tidak hanya perlu rehabilitasi. Namun harus revitalisasi, sehingga dapat memenuhi berstatus Standar Nasional Indonesia (SNI),” ujar Arzaedi Rachman kepada media,…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Akhirnya pencatatan perselisihan industrial antara media cetak di Balikpapan dengan 15 pekerjanya, berhasil dirampungkan Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Balikpapan.  Ya, pada 12 November 2021, mediator hubungan industrial (HI) Disnaker mengeluarkan surat anjuran kepada kedua pihak yang berselisih. Dalam surat dengan nomor 565.4/2976/Disnaker setebal 33 halaman dan ditandatangani Kepala Disnaker Ani Mufaidah dan Mediator Hubungan Industrial Husnul Hotimah itu, menganjurkan agar pihak pengusaha diwajibkan membayarkan hak 15 pekerjanya sebesar setengah miliar lebih, tepatnya total senilai Rp 651.199.072.  Hak pekerja yang harus dibayarkan Media tersebut itu terinci dari uang pesangon, uang penghargaan masa kerja, dan kekurangan upah yang dipotong pihak…

Read More

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Sebagai pintu gerbang Kalimantan Timur dan sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN) yang baru di Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara (Kukar) Kota Balikpapan tengah bersiap menuju penggunaan energi baru terbarukan  (EBT). Asisten 1 Tata Pemerintahan Sekdakot Balikpapan, Syaiful Bahri mengatakan, upaya penggunaan EBT bakal dilakukan secara bertahap di Kota Balikpapan.  “Provinsi Kaltim ini dikenal sebagai daerah penghasil sumber daya mineral, namun sejalan dengan komitmen penggunaan EBT, maka kita harus mulai beralih,” ujar Syaiful Bahri kepada media, Minggu (21/11/2021). Menurut Syaiful, rencana pemindahan IKN ke Kaltim yang dilanjutkan dengan kegiatan pembangunan berskala nasional disebut memerlukan energi yang sangat…

Read More