Balikpapan Gelar Salat Sunnah Gerhana Bulan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompida) dan tokoh agama menggelar Salat Sunnah Gerhana Bulan pada Rabu (26/05/2021)

Salat Sunnah Gerhana Bulan dilaksanakan di rumah jabatan Wali Kota sekitar pukul 19.00 Wita, diawali dengan Sholat Magrib berjamaah. Salat dipimpin KH Djaelani Mawardi Pimpinan Ponpres Al Banjari Kilometer 19 Balikpapan Utara. 

“Untuk mengingatkan Sholat Gerhana bulan kita laksanakaan dua rakaat 4 ruku. Aku sembayangkan sholat Gerhana bulan dua rakaat tunai. Mudah-mudahan ini mendapatkan ridho Allah SWT,” ujarnya. 

Menurutnya fenomena gerhana bulan adalah bukti keagungan Allah, dalam islam disunnahkan untuk melaksanakan salat gerhana,. “Maka kita bersama-sama melaksanakan salat gerhana bulan dua rakaat dan berdoa,” ujar Jailani Mawardi.

Usai Salat Gerhana Sunnah Gerhana Bulan dilanjutkandengan ceramah yang disampaikan KH Muhlasin, yang juga Ketua NU Kota Balikpapan.

Dalam kesempatan itu Wali Kota Rizal Effendi menyatakan bersyukur karena diakhir masa jabatannya masih bisa melaksanakan Salat Sunnah Gerhana Bulan. Karena peristiwa Gerhana Bulan terjadi ratusan tahun.

“Kita bahagia karena kita bisa melaksanakan sholat Gernaha Bulan ini, sesuatu peristiwa yang menurut para ahli baru terjadi ratusan tahun,” ujarnya.

Dia juga menyampaikan, pamit kepada sejumlah pimpinan instansi yang hadir, termasuk tokoh agama. Karena pada 30 Mei 2021 jabatannya berakhir, setelah dua periode menjadi Wali Kota dan satu periode Wakil Wali kota.

“Semua jabatan didunia, tidak perlu dibela mati-matian karena ada akhirnya. Saya mohon beribu maaf kalau ada yang kurang selama memimpin. Kita berdoa semoga kita selalu sehat ,” katanya. 

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.