Balikpapan Kemungkinan Berstatus PPKM Level 2, Masih Tunggu Inmendagri
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kasus penularan COVID-19 di Kota Balikpapan dalam beberapa pekan terakhir terlihat melonjak. Bahkan sejak 10 Juli 2022 Satgas Penanganan Provinsi Kaltim telah menetapkan zona merah.
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty mengatakan, jika melihat penularan kasus baru, kemungkinan Balikpapan akan naik statusnya PPKM Level 2 dari sebelumnya PPKM Level 1.
Meski begitu , Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan itu menyatakan, masih menunggu Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) terbaru yang baru akan keluar hari ini menggantikan Inmendagri sebelumnya.
“PPKM Hari ini kita tungguin Inmendagri yang baru. Belum ada, mungkin sore
Secara umum kalau kita lihat mungkin kalau Balikpapan berada di level 2, karena ada kenaikkan kasus,” ujarnya kepada awak media pada Senin (01/08/2022).
Dari sebanyak 198 kasus COVID-19 hingga Minggu (31/07/202) kemarin, sebanyak 15 pasien menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit. Namun tidak ada yang masuk ruang ICU. Mayoritas isolasi mandiri (isoman).
“BOR rumah sakit terisi 2 persen dan tidak ada di ICU’. Sekitar 2 persen atau 15 orang. Ada di rumah sakit Bahyangkara, Kanudjoso Djatiwibowo dan Pertamina,” ujarnya
Pihaknya belum berencana membuka fasilitas isolasi terpusat (isoter). Karena merasa penularan COVID-19 masih terkendali. “Isoter belum ada, semua masih terkendali, masih memilih isoman,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, kasus COVID-19 di Kota Balikpapan terus meningkat setiap harinya. Bahkan Satgas Penanganan COVID-19 Kota Balikpapan merilis dua kecamatan masuk zona merah.
Dua Kecamatan yang masuk zona merah yakni Kecamatan Balikpapan Utara dan Kecamatan Balikpapan Selatan. Hingga Minggu (31/07/2022) kemarin, kedua Kecamatan tersebut sama-sama 61 kasus COVID-19.
Sementara Kecamatan Balikpapan Kota sebanyak 25 kasus, Kecamatan Balikpapan Tengah 23 kasus, Kecamatan Balikpapan Timur 16 kasus, Kecamatan Balikpapan Barat 8 kasus dan KTP luar daerah 4 kasus.
Kecamatan Balikpapan Barat, Kecamatan Balikpapan Tengah, Kecamatan Balikpapan Kota dan Kecamatan Balikpapan Timur semuanya masuk zona kuning.
Saat ini total kasus aktif COVID-19 di Kota Balikpapan sebanyak 198 orang. Adapun kumulatif sejak awal pandemi seluruhnya 54.189 kasus, pasien sembuh 52.033 kasus dan 1.958 kasus kematian.
BACA JUGA