Balikpapan Raih 35 Penghargaan Panji Keberhasilan Pembangunan
Inibalikpapan.com – Kota Balikpapan kembali meraih juara umum Panji Keberhasilan Pembangunan ke12 kali dalam 15 tahun terakhir, setelah meraih 35 penghargaan pada HUT Provinsi Kaltim ke-64 pada Sabtu (09/01).
Penghargaan Panji Keberhasilan Pembangunan tersebut, diserahkan Gubernur Kaltim Isran Noor yang diterima Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi di Halaman Kantor Gubernur, di Kota Samarinda.
Dari 35 penghargaan Panji Keberhasilan yakni untuk terbaik I sebanyak 17 penghargaan,Terbaik II sebanyak 11 penghargaan berupa tropi dan piagam, dan Ttrbaik III sebanyak 7 penghargaan berupa tropi dan piagam.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Isran Noor mengapresiasi atas pembangunan yang dilaksanakan di Kota Balikpapan sehingga berhasil meraih puluhan Panji Keberhasilan Pembangunan yang selama diberikan bertepatan HUT Provinsi.
Sementara Wali Kota Rizal Efendi bersyukur merasa bangga dengan kebersilahn meraih puluhan Panji Keberhasilan Pembangunan. Apalagi penghargaan tersebut diraih diakhir masa jabatannya selama dua periode.
Dia pun menyampaikan, terima kasih kepada seluruh Perangkat Daerah, Instansi maupun masyarakat atas kerja keras bersama demi meraih pencapain tersebut, dengan menjadi yang terbaik dalam pembangunan di Kaltim.
“Terimakasih kepada Pemerintah Provinsi yang memberikan apresiasi penghargaan kepada Kota Balikpapan, walaupun penghargaan itu bukan segala-galanya tapi ini memberikan indikator dan motivasi kepada kami dalam bekerja dan membangun sebaik-baiknya demi menjadi Kota yang Bersih Indah Aman dan Nyaman,” ujarnya.
Wakil Wali Kota Rahmad Mas’ud
Senada Wakil Wali Kota Rahmad Mas’ud pun menyampaikan apresiasi atas keberhasilan Balikpapan meraih Panji Keberhasilan Pembangunan. Dia juga mengapersiasi kerja keras semua pihak selama ini.
Dari 17 Panji Kebrehasilan Pengangunan terbaik I, diantaranya untuk Bidang Perhubungan Kategori Kota, Pelayanan Publik Tingkat Kota, Bidang Pendidikan, Perhubungan, Sektor Koperasi, Kebudayaan, Kepemudaan, Keolahragaan, Pelayanan Publik, Lingkungan Hidup, Daya Saing Daerah, Dekranasda, penggerak PKK dan Bidang Apresiasi Bunda Paud.
Penghargaan Camat Berptestasi se-Kaltim juga diraih oleh perwakilan Kota Balikpapan yang meraih predikat Terbaik II yakni Muhammad Idris, M.Si selaku Camat Balikpapan Selatan.
BACA JUGA