Bank Indonesia Balikpapan Gelar Stakeholder Annual Meeting 2020

Annual Meeting 2020

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com –  Kantor Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan menggelar  Bank Indonesia Stakeholder Annual Meeting 2020  untuk memberikan apresiasi terhadap mitra strategis sekaligus mendiseminasikan kondisi perekonomian terkini, tantangan dan peluang di tengah pandemi Covid-19.

Bank Indonesia Stakeholder Annual Meeting 2020  mengangkat tema “Sinergi dan Kolaborasi Mendorong Pemulihan Ekonomi” secara daring yang dibuka langsung oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan, Bimo Epyanto.

Acara dihadiri oleh Walikota Balikpapan, Wakil Bupati Paser, Sekretaris Daerah Penajam Paser Utara, Forkompimda, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, Pimpinan Perusahaan, Pimpinan Perbankan, Akademisi dan media massa.

Dalam sambutannya Kepala Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan menyampaikan kilasan ekonomi Nasional dan Kalimantan Timur khususnya Kota Balikpapan yang mulai menunjukkan perbaikan pada triwulan III-2020 dan berlanjut ke triwulan IV-2020.

Pemulihan ekonomi Balikpapan didorong oleh mulai menggeliatnya kinerja sektor utama antara lain industri pengolahan, perdagangan dan transportasi sejalan dengan pelonggaran aktivitas masyarakat yang ditetapkan pemerintah yang turut mempengaruhi kinerja sektor akomodasi dan makan minum.

Lebih lanjut ditekankan bahwa di tengah dinamika yang sedang dialami serta bauran kebijakan yang ditempuh, ke depan, Bank Indonesia tetap optimis dengan berbagai tantangan yang ada serta potensi, peluang dan momentum untuk melakukan percepatan pemulihan dan  transformasi ekonomi dengan baik.

Walikota Balikpapan dalam sambutannya menyampaikan bahwa upaya selama 9 bulan dalam menjaga titik optimal antara sisi kesehatan dan ekonomi telah menampakkan hasil. Sinyal positif perekonomian Kalimantan Timur juga telah melewati titik terendah, pada triwulan II 2020 pertumbuhan ekonomi Kalimantan Timur terkontraksi -5,46% (yoy) sedangkan pada triwulan III 2020 sedikit membaik meskipun masih terkontraksi sebesar -4,61% (yoy).

Diharapkan melalui program yang sinergis dan inovatif antar lembaga, kondisi perekonomian di Kalimantan Timur khususnya di Kota Balikpapan akan menjadi lebih baik, serta terjadinya pandemi COVID-19 bukan merupakan halangan tapi tantangan untuk saling menguatkan.

Sejalan dengan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan dan Walikota Balikpapan, Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Republik Indonesia, Febrio Nathan Kacaribu menyampaikan bahwa ekonomi sudah menunjukkan perbaikan walaupun masih dalam teritori minus.

Perbaikan ditopang oleh belanja pemerintah yang mendorong konsumsi masyarakat. Di sisi lain, kinerja UMKM mulai membaik didukung stimulus pemerintah, namun untuk korporasi masih menghadapi tantangan di tengah permintaan yang terbatas.

Selanjutnya adanya vaksinasi diharapkan menjadi game changer, serta structural reform dengan omnibus law dan kinerja sektor eksternal yang lebih kondusif diharapkan mampu mendorong ekonomi yang lebih baik lagi di tahun 2021.

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Balikpapan Bank Indonesia juga memberikan penghargaan kepada mitra strategis yaitu Pemerintah Kota Balikpapan, Perintah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Pemerintah Kabupaten Paser, serta menyampaikan apresiasi kepada korporasi, perbankan, dan media yang telah memberikan dukungan pada program-program Bank Indonesia selama tahun 2020.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.