Top Header Ad

Barito Putra Dipermalukan Tamunya Persita Tanggerang 0-2, Makin Terbenam

Pemain Barito Putra saat menjalani latihan / LIB
Pemain Barito Putra saat menjalani latihan / LIB

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – PS Barito Putra kembali harus menelan pil pahit. Tim asal Kalimantan Selatan (Kalsel) itu dipermalukan tamunya Persita Tanggerang dengan skor 0-2.

Kekalahan tersebut, semakin membuat posisi Barito Putra semakin terancam di klasemen seentara. Karena kini hanya terpaut dua poin dari Persis Solo yang berada di zona degradasi.

Tim asuhan Rahmad Darmawan itu, mengoleksi 9 poin, dari 11 pertandingan. Barito Putra mengalami 6 kekalahan, 3 kali hasil imbang dan hanya 2 kali meraih kemenangan.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sultan Agung Bantul itu, Barito Putra tertinggal melalui gol yang dicetak Marios Ogboe melalui titik putih pada menit ke-24.

BACA JUGA :

Persita Tanggerang menggandakan kemenangan melalui gol yang dicetak Esal Sahrul pada menit ke-70. Gol itu semakin menyulitkan tim Laskar Pangeran Antasari.

Tim kesayangan masyarakat Banjarmasin itu, sebenarnya lebih menguasai permainan. Hanya saja, gagal memanfaatkan sejumlah peluang. Sehingga akhirnya menelana kekalahan.

Bagi Persita Tanggerang, kemenangan tersebut, membuatnya membuka persaingan untuk bisa menembus papan atas klasemen. Karena kini telah mengoleksi 18 poin.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.