Top Header Ad

Begini Cara Babinsa Malinau Memberi Semangat Warga Binaan

MALINAU, Inibalikpapan.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0910-03/Malinau Kota, Kodim 0910/Malinau berkomunikasi dengan warga masyarakat agar terus bersemangat ikut membantu pelaksanaan TMMD Ke 109 Wilayah Perbatasan Kodim 0910/Malinau.

Adalah Serda Rusmana, Anggota Koramil 0910-03/Malinau Kota, Kodim 0910/Malinau yang merupakan Bintara Pembina Desa Desa Long Loreh salah satu Desa yang ketepatan untuk melaksanakan program TMMD Wiltas tahun ini.

Dengan terus melaksanakan Senyum Sapa dan Salam Serda Rusmana terlihat asyik mengobrol santai di depan rumah milik salah satu warga di RT 06 yang merupakan Sasaran semenisasi jalan, Sabtu (03/10/2020).

” Ya inilah cara kami sebagai Babinsa untuk terus berkomunikasi dan berinteraksi dengan warga binaan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” ungkap Serda Rusmana (Pendim 0910)

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.