Top Header Ad

Berikut Anggota Termuda dan Tertua DPR RI yang Baru Dilantik

Sidang Paripurna DPR / suara / inibalikpapan

JAKARTA, Inibalikpapan.com – Sebanyak 580 anggota DPR dan 152 anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029 telah dilantik dalam Sidang Paripurna di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 1 Oktober 2024.

Prosesi pelantikan ini dipimpin oleh Ketua DPR RI sementara yang merupakan perwakilan anggota dewan usia tertua dan termuda.

Pimpinan sementara dengan usia tertua yakni, Guntur Sasono dari Fraksi Partai Demokrat, dapil Jawa Timur VIII dengan usia 78 tahun 2 bulan 30 hari.

Adapun pimpinan sementara termuda yakni  Annisa M.A. MahesPa dari Fraksi Partai Gerindra, dapil Banten II dengan usia 23 tahun 2 bulan 15 hari.

Penetapan pimpinan sementara ini berdasarkan pada Undang-undang Nomor 2 Tahun 2018 tentang Perubahan Kedua atas Undang-undang Nomor 17 Tahun 2014 Pasal 84 ayat 7 dan ayat 8.

“Dengan ini, kami umumkan pimpinan sementara DPR RI adalah sebagai berikut. Ketua sementara Guntur Sasono, Partai Demokrat, Dapil Jawa Timur VIII,” ujar Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar, dikutip dari laman DPR.

“Wakil Ketua sementara Annisa Mahesa, Partai Gerindra, Dapil Banten II. Demikian pengumuman ini disampaikan,”

Sedangkan pimpinan sementara yang berasal dari perwakilan Anggota DPD Terpilih periode 2024-2029 yakni, tertua Ismeth Abdullah, dapil Kepulauan Riau dengan usia 78 tahun dan termuda Larasati Moriska, dapil Kalimantan Utara dengan usia 22 tahun 8 bulan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.