Brimob Polda Kaltim Gencar Patroli Malam Ingatkan Prokes
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim gencar melaksanakan patroli malam hari khususnya diwilayah Kota Balikpapan.
Patroli dilakukan dalam rangka penegakaan disiplin protokol (prokes) masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19. .Seperti yang dilakukan pada Jumat, (11/06/2021) malam.
Dalam kegiatan patroli malam itu, personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim memberikan imbauan, ajakan, sekaligus sosialisasi dengan cara meningkatkan disiplin prokes.
Mengajak masyarakat untuk selalu memakai masker, jaga jarak, jaga kebersihan dan cuci tangan dan ketentuan-ketentuan lain yang sudah di anjurkan oleh pemerintah.
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. John Huntal Sarjananto Sitanggang menjelaskan tujuan dilaksanakannya patroli malam, mengajak masyarakat mendukung upaya pencegahan Covid–19 .
Sesuai dengan kebijakan pemerintah terkait penyebaran Covid-19, masyarakat diminta untuk membatasi kegiatan di luar rumah apabila tidak ada kegiatan yang terlalu penting.
“Patroli akan terus kami laksanakan dan disesuaikan dengan kondisi perintah pimpinan tanpa mengurangi pelayanan masyarakat guna meminimalisir adanya tindak kriminalisasi pada malam hari tanpa covid-19,” ujarnya.’
BACA JUGA