Brimob Polda Kaltim Ingatkan Tetap Jaga Jarak Dikeramaian
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah kota Balikpapan tetap aman dan kondusif sehingga personil Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim melaksanakan patroli di tempat nogkrong atau cafe dan pemukiman warga dengan cara menyambangi beberapa warga, Sabtu malam (8/1/2022).
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai menjelaskan, bahwa pelaksanaan patroli dialogis dengan sasaran patroli menyampaikan pesan kamtibmas supaya warga mematuhi kebijakan pemerintahan terkait pencegahan covid-19.
“Tujuan melaksanakan kegiatan patroli dialogis yang ditingkatkan ini juga antisipasi curas, curat, curanmor ditempat-tempat yang di mungkinkan terjadinya tindak pidana, dan selama melaksanakan patroli tidak di temukan kejadia pelanggaran yang menonjol dan berjalan aman kondusif,” ujar Andi Rfai.
Pada saat melaksanakan patroli malam, anggota patroli melaksanakan himbauan terhadap warga agar selalu waspada dan apabila ada sesuatu yang mencurigakan dapat di laporkan ke kantor Kepolisian terdekat.
“Anggota patroli selalu memberikan himbauan dan arahan terkait pencegahan Virus Covid 19 dengan tidak berkumpul di menjaga jarak dan patuh protokol kesehatan Covid-19,” tutupnya
BACA JUGA