Top Header Ad

Catat, Ini Daftar Lokasi Nobar Gratis Indonesia vs Uzbekistan di Balikpapan

BALIKPAPAN, inibalikpapan.com – Antusiasme masyarakat Balikpapan terhadap ajang nobar semi final Piala Asia U-23 2024 antara Indonesia dan Uzbekistan mencapai puncaknya.

Sebagai momen bersejarah, kehadiran Indonesia dalam turnamen bergengsi tingkat Asia ini mengundang ribuan mata untuk menyaksikan pertandingan secara bersama-sama.

Mengingat pentingnya kesempatan tersebut, para warga Balikpapan pun telah lama menantikan ajang sepak bola sekelas ini. Terdapat opsi lokasi nobar yang beragam, mulai dari Balikpapan Sports and Convention Center (BSCC) Dome. Hingga halaman Mapolresta Balikpapan, tak ada biaya yang harus keluar oleh penonton karena kegiatan nobar ini gratis.

Walikota Balikpapan, Rahmad Mas’ud beserta jajaran pemkot setempat turut meramaikan suasana nobar di BSCC Dome. Selain menyaksikan pertandingan, para penonton juga dapat menikmati games, doorprize, serta hiburan live music yang ada dalam acara ini.

Tak hanya itu, kepolisian setempat juga turut berperan aktif dalam menggelar ajang nobar di Lapangan M Jasin Satbrimob Polda Kaltim. Alternatif lokasi nobar seperti Gedung Biru Jalan Soekarno Hatta dan Pasar Segar Balikpapan juga tersedia bagi warga.

Dengan kick off pada pukul 22.00 WITA. Warga Balikpapan dan sekitarnya dapat menyempatkan diri dan mengikuti ajang nobar ini dengan tertib serta penuh semangat.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.