Catatan Buruk Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi, 11 Kali Kalah

Skuat Timnas Indonesia / PSSI

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Timnas Indonesia akan bertemu tuan rumah Arab Saudi pada laga pertama babak ketika Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dikutip dari flashcore, catatan pertemuan kedua tim, Garuda Nusantara tak pernah menang atas Green Falcon. Catatan terbaik hanya pernah menahan imbang 3 kali dalam 14 pertemuan.

Tiga hasil imbang tersebut yakni pada 6 Oktober 1983 pada Kualifikasi Olimpiade 1984 Zona Asia, ketika itu hasil pertandingan 1-1.

Kemudian pada 12 Maret 1997 dalam laga persahabatan Timnas Indonesia lawan Arab Saudi juga berakhir dengan skor 1-1 dan pada 7 Oktober 2011 juga imbang 0-0.

BACA JUGA :

Dari rentetan catatan buruk dari 14 pertemuan tersebut, gawang Timnas Indonesia bahkan kebobolan hingga 37 gol dan hanya mampu menceploskan 6 gol.

Tim asuhan Shin Tae-yong akan menantang tim asuhan Roberto Mancini di Stadion King Abdullah Sports City Jeddah pada Jumat 6 September dinihari pukul 02.00 Wita

Seperti diketahui, Timnas Indonesia tergabung di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan bersaing dengan Arab Saudi, Jepang, Bahrain, Australia, dan Tiongkok.

Juara dan runner up di masing-masing grup dipastikan akan lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara tim yang menempati peringkat 3 dan 4 akan lanjut ke babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.