Cegah Virus Corona, Angkasa Pura Balikpapan Bersih-Bersih Fasilitas, Siapkan 72 Pembersih Tangan

BALIKPAPAN,  Inibalikpapan.com — Sekitar 150 personil Angkasa Pura Balikpapan diterjunkan melakukan  bersih-bersih fasilitas Bandara dalam mengantisipasi pandemi Virus Corona atau Covid-19 di Bandar Udara Internasional (SAMS) Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan.

 Pembersihan difokuskan pada fasilitas yang sering disentuh dan digunakan pengguna jasa.
selain personil Angkasa Pura juga ikut serta 150 orang ikut  dalam kegiatan tersebut yakni anggota TNI AU dan Polsek Kawasan Bandara.

General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Farid Indra Nugraha menjelaskan salah satu upaya  dalam mengatisipasi Virus Corona yang saat ini sedang mewabah dengan melakukan sterilisasi Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan yakni bersama-sama melakukan pembersihan fasilitas seperti Eskalator, Lift, Trolley, Conveyor Belt dan Fasilitas lainnya yang sering dipergunakan penumpang di bandara.

“Pembersihan ini dilaksanakan sebagai bukti nyata Angkasa Pura I untuk memberikan rasa aman serta mengoptimalkan pencegahan Virus Corona, disamping itu Bandara sebagai pintu gerbang utama penghubung setiap daerah”, kata Farid,(13/3/2020).


Menurutnya persoalan ini perlunya perhatian serius sebagai langkah pencegahan penyebaran Virus Corona. 
“Maka dari itu pembersihan fasilitas ini mulai Jumat dan Sabtu 2020 akan secara rutin dilakukan yakni 2 kali sehari oleh Karyawan dan Karyawati Angkasa Pura I Balikpapan serta Anak Perusahaan,” ujarnya. 


Disamping itu,  managemen SAMS Sepinggan juga menyiapkan cairan pembersih tangan sebanyak 72 titik.
” Hal ini agar penumpang lebih mudah memperoleh fasiltas kebersihan untuk menjaga kesehatan. Untuk sterilisasi kami telah bekerjasama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan melakukan penyemprotan disinfektan di area Gedung Terminal”, ungkap Farid.


“Adapun pemberian informasi antisipasi terkait himbauan, setiap fasilitas media informasi di Bandara SAMS Sepinggan sudah dipasang konten  himbauan pencegahan Virus Corona seperti di Giant Wall, Big Led dan TV di ruang tunggu”, tambah Farid.

 Bandara SAMS Sepinggan dalam pengoperasiannya melakukan pemeriksaan kepada setiap penumpang yang datang baik domestik maupun internasional menggunakan alat thermal scanner. Sedangkan bagi penumpang yang berangkat dengan alat thermometer infrared.

Untuk personil di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan juga  menggunakan masker dan sarung tangan saat melaksanakan tugas, terutama personil yang kontak langsung dengan pengguna jasa.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.