Dapat Kucuran Anggaran Rp 10 Miliar, KPU Balikpapan Pastikan APD Aman
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – KPU Kota Balikpapan memastikan alat pelindung diri (APD) bagi penyelenggara negara hingga tingkat Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) pada pilkada serentak aman.
Ketua KPU Kota Balikpapan Noor Thoha mengungkapkan, telah mendapat tambahan kucuran dana untuk pengadaan APD maupun penerapan protokol kesehatan khususnya pada saat pemungutan suara 9 Desember 2020.
“Sudah gak masalah dengan APD karena KPU Balikpapan sudah terkucurkan dana sekitar Rp 10 miliar dari APBN,” ujarnya menjawab pertanyaan inibalikpapan di kantor pemkot, Jumat sore (18/9/2020).
“Sudah seminguan yang lalu, Insyaallah aman, jadi seluruh protokol covid-19 hingga tingkat bawah Insyaallah gak ada massalah,”katanya.
Dia mengatakan, nantinya sebelum pemungutan suara seluruh petugas ataupun penyelenggaran pemilu akan menjalani rapid test. Kemudian menggunakan masker, faceshield, sarung tangan dan disediakan hand sanitizer.
“Pertama rapid, kemudian masker, faceshield, sarung tangan wajib kemudian di TPS nya hand sanitizer, disinfektan sebelum dan sesudah itu harus,” ujarnya.
Selain itu lanjutnya, pemilih juga nantinya diwajibkan menggunakan masker saat datang ke TPS. Lalu, jadwal pencoblosan juga akan diatur, sehingga tidak bersamaan dalam jumlah yang besar dan menghindari kerumunan.
“Setiap pemilih wajib gunakan masker, dalam hal dia datang tidak gunakan masker maka kita siapkan maskernya,” katanya.
“Terus kita atur jadwal kedatangannya melalui C6 surat pemberitahuan, nomor sekian sampai sekian datang jam berapa.”tukasnya.
BACA JUGA