Dermaga Penajam Tak Berfungsi, Layanan Speedboat Dipindah
PENAJAM, Inibalikpapan.com – Kerusakan di dermaga penyeberangan speedboat Pelabuhan Penajam Paser Utara menyebabkan layanan calon penumpang terganggu. Masyarakat yang hendak menggunakan jasa penyeberangan dengan speedboat, tak bisa lagi menggunakan dermaga ini.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Penajam Paser Utara, Alimuddin mengatakan, layanan speedboat dipindah beberapa meter dari dermaga. “Karena roboh, dermaga tidak bisa digunakan sandar speedboat. Jadi masyarakat yang ingin menyeberang ke Balikpapan harus menggunakan dermaga kapal kelotok,” kata Alimuddin.
Akibat peristiwa ini, Dinas Perhubungan memperkirakan kerugian mencapai Rp 500 juta. Namun kerugian akibat peristiwa ini akan ditanggung PT (Persero) Angkutan Danau, Sungai dan Penyeberangan (ASDP). “Dalam pembicaraan awal, ASDP siap membangun dermaga yang rusak,” imbuh Alimuddin.
Berdasarkan pemantauan, kerusakan atap dermaga paling parah, sebagian lainnya yang rusak adalah lantai yang terbuat dari ulin. Lebih jauh, Alimuddin mengaku telah menyerahkan penyelidikan insiden itu ke Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Balikpapan yang memiliki kewenangan.
BACA JUGA