Di Masa Pandemi Covid-19, IWAPI Balikpapan Fokus Pemberdayaan UMKM
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Di masa pandemi covid-19 salah satu yang menjadi fokus perhatian Ikatan Pengusaha Wanita Indonesia (IWAPI) adalah pemberdayaan UMKM
Khususnya IWAPI Kota Balikpapan karena mayoritas atau sekitar 85 persen anggotanya adalah pelaku UMKM. Sehingga pemberdayaan UMKM harus menjadi prioritas utama.
“Makanya saya harapkan teman-teman ini bisa membina dari semua ranting-ranting, dari sisi permodalannya, UKMKM, pelatihannya,” ujar Ketua DPD IWAPI Kaltim Ernawati Gafar, Rabu (08/12/2021)
“Karena anggotanya UMKM, maka porsi UMKM nya lebih besar itu harus lkebih diperhatikan, ditekankan seperti itu,”
Apalagi kata dia, IWAPI Kota Balikpapan juga sudah banyak bekerjasama dengan perusahaan swasta hingga BUMN mulai dari Pertamina, Pegadaian hingga BPJS Ketenagakerjaaan.
‘“Karena sudah banyak MoU juga yang sudah kita pegang. Jadi di masa poandemi ini titik poinnya adalah pemberdayaan UMKM karena IWAPI adalah pengusaha wanita,” ujarnya
Bahkan lanjutnya, DPD IWAPI Kaltim juga telah bekerjasama dengan Bank Jawa Barat (BJB) sehingga bisa dimanfaatkan IAWAPI Kabupaten Kota khususnya menyangkut permodalan.
“Mudah-mudahan ini bisa di adopsi atau dikembangkan di daerah-daerah
Kita dipermudah untuk anggota yang mengajukan permodalan, dengan bunga yang rendah,” ujarnya
“Kalau teman-teman pengusaha yang skala menengah bisa mengajukan pinjaman dengan titik yang lunak.”
BACA JUGA