Diberi Waktu 3 Hari, Tak Terapkan Protokol Kesehatan Angkringan akan Ditutup

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi bersama Kapolresta Kombes Pol Turmudi, Dandim Kolone I Gusti Agung Putu Sujarnawa dan Kepala Dinas Kesehatan Kota Andi Sri Juliarty melakukan monitoring ke sejumlah angkringan dikawasan Jalan MT Haryono, Minggu (21/06) malam.

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengancam akan menutup angkringan yang tak mematuhi maupun tak menyiapkan fasilitas protokol kesehatan covid-19.

Hal itu disampaikan Rizal usai melakukan monitoring ke angkringan didampingi Wakil Kapolresta AKBP Pol Sambil Sesa, Dandim Kolone I Gusti Agung Putu Sujarnawa dan Kepala Dinas Kesehatan Kota Andi Sri Juliarty  melakukan monitoring ke sejumlah angkringan di kawasan Jalan MT Haryono, Minggu malam (21/06/2020).

Dalam monitoring tersebut, terlihat pemilik angkringan maupun pengunjung abai dengan penerapan protokol kesehatan. Mulai dari penggunaan masker maupun jaga jarak. Maupun kewajiban memeriksa suhu tubuh pengunjung.

Rizal mengatakan, menerapkan protokol kesehatan, sangat penting untuk menghindari penularan covid-19. Penjual maupun pengunjung harus sama-sama disiplin. Mengingat jumlah kasus positif covid-19 cukup tinggi.

“Kepada masyarakat kita termasuk pedagang, karena melaksanakan protokol kesehatan ini perlu disiplin, penjualnya mau disiplin, pengunjungnya yang tidak mau disiplin,” ujarnya.

“Membangun semangat bersama-sama menerapkan protokol kesehatan, penjual harus menyiapkan fasilitasnya, ada thermo gun, ada cuci tangannya,” tandasnya.

Menurutnya, pemilik angkringan harus berani menegur jika ada pengunjung yang tidak disiplin dalam penerapan protoko covid-19. Pemilik angkringan harus mengedukasi masyarakat untuk tetap disiplin.

“Dia harus berani menegur pengunjungnya kalau duduk berempat, jaraknya sangat dekat karena itu sangat beresiko, karena ini demi kebaikan kita bersama ,” katanya.

Dia menambahkan, pemilik angkringan hanya diberi waktu 3 hari agar bisa segera menyiapkan fasilitas dan menerapkan protokol kesehatan. Jika, tidak maka akan ditutup sementara dan diberi pembinaan.

“Ya nanti 3 hari kalau mereka tidak menerapkan dengan baik, kita akan tutup dulu, kita beri pembinaan. Nanti kalau dia sudah berjanji melaksanakan dengan baik buka lagi,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.