Diduga Tiang Pondasi Tak Kuat, Rumah di RT 53 Baru Tengah Roboh

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Warga di RT 53 Jalan 21 Januari tepatnya di Gang Batu Arang Kelurahan Baru Tengah dikejutkan dengan bunyi nyaring seperti benda jatuh ke dalam air, sekitar pukul 08.20 wita pada Sabtu (9/9/2023).

Setelah dicari ternyata ada rumah warga yang roboh tercebur ke dalam air yang mana kawasan Gang Batu Arang rumah warga rata-rata di atas air.

Lurah Baru Tenggah Eddy Mulyono mengatakan, awal mula dirinya mendapat laporan ada rumah warga di RT 53 Baru Tengah itu roboh, setelah itu pihaknya langsung berkoordinasi dengan OPD terkait dan dibantu warga serta relawan melakukan proses evakuasi.

“Rumah yang roboh atas nama ibu Ica, tapi disini disewakan dan ditempati 5 Kepala Keluarga” ujar Eddy kepada media.

Pada saat kejadian tiba-tiba saja, diduga tiang pondasi rumah tidak kuat menahan beban yang mana rata-rata rumah warga di pemukiman atas air ini terbuat dari beton.

“Dugaan tiang penyangga sudah tidak kuat menahan beban, jadi roboh kebawah,” akunya.

Dalam proses evakuasi sejumlah penghuni tampak dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka-luka, 3 orang dewasa dan satu anak-anak.

“Seluruh korban dievakuasi ke rumah sakit terdekat,” akunya.

Pihaknya saat ini juga sudah berkoordinasi dengan BPBD, terkait kondisi warga yang tempat tinggalnya roboh untuk dibantu pemberian uang sewa.

“Sudah kita usulkan supaya dapat bantuan uang sewa untuk tempat tinggal sementara,” pungkasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.