Dilantik Jadi Ketua TP PKK Balikpapan, Nurlena : Ajak Sinergi Demi Perubahan

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Istri Wali Kota Balikpapan Nurlena Rahmad Mas’ud, resmi dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Ketua TP Posyandu. Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda), dan Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Balikpapan, Sabtu (15/3/2025).
Pelantikan ini menandai awal dari tanggung jawab besar dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. Khususnya di bidang pemberdayaan keluarga, peningkatan layanan kesehatan melalui Posyandu, pendidikan anak usia dini. Serta pengembangan sektor ekonomi kreatif di Kota Balikpapan.
Dalam sambutannya, Nurlena menyampaikan harapannya agar dapat menjalankan amanah ini dengan penuh keikhlasan dan dedikasi.
“Tanggung jawab ini bukan hanya tugas pribadi, tetapi juga bentuk pengabdian kepada masyarakat Balikpapan. Saya berharap dapat bersinergi dengan berbagai pihak untuk menciptakan perubahan positif. Terutama bagi perempuan, anak-anak, dan pelaku usaha kreatif di kota ini,” ujarnya.
Wali Kota Balikpapan juga mengucapkan selamat dan berharap kepemimpinan istrinya dalam berbagai organisasi ini dapat memberikan manfaat luas bagi masyarakat. “Peran PKK, Posyandu, Dekranasda, dan Bunda PAUD sangat penting dalam mendukung pembangunan daerah. Saya yakin dengan komitmen dan kerja sama yang kuat, Balikpapan dapat semakin maju dan sejahtera,” ungkapnya.
Pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, tokoh masyarakat. Serta perwakilan dari berbagai organisasi yang bergerak di bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi kreatif.
Dengan pelantikan ini, diharapkan program-program yang sudah berjalan dapat semakin diperkuat dan memberikan dampak positif yang lebih besar bagi warga Balikpapan.
Terima kasih atas doa dan dukungan semua pihak. Mari bersama-sama membangun Kalimantan Timur, khususnya Kota Balikpapan, menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera.***
BACA JUGA