Top Header Ad

Dispora Kukar Siap Benahi Stadion Rondong Demang, Gandeng Askab PSSI

Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) terus tancap gas benahi fasilitas olahraga di daerah.
Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) terus tancap gas benahi fasilitas olahraga di daerah. Foto: Ist

TENGGARONG, inibalikpapan.com – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) terus tancap gas benahi fasilitas olahraga di daerah. Salah satu fokus utamanya adalah pembenahan sarana dan prasarana Stadion Rondong Demang di Tenggarong.

Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menyebut pihaknya sudah sejak lama menjalin komunikasi dengan berbagai pihak, termasuk Askab PSSI Kukar, soal pengelolaan stadion ini. Bahkan, Askab sempat membentuk badan usaha agar sesuai standar pengelolaan aset daerah.

“Tapi sampai sekarang, keputusan final belum bisa dilakukan karena masih ada beberapa persyaratan yang belum terpenuhi. Kami tetap koordinasi intens dengan BPKAD,” ujarnya.

Arahan dari Bupati Kukar pun jelas: pengelolaan stadion harus profesional dan sesuai prosedur. Dispora pun bakal kembali duduk bersama Askab untuk bahas mekanisme pengelolaan, termasuk kemungkinan dikelola pihak ketiga melalui badan usaha resmi.

“Kami ingin ada diskusi yang serius antara pemerintah daerah, khususnya BPKAD sebagai pencatat aset, dan teman-teman di Askab. Dengan kepengurusan baru, kami optimis semangat baru juga hadir untuk pengelolaan yang lebih baik,” tambah Aji.

Ia juga mengungkap, selama ini Askab sudah cukup aktif mengelola Stadion Rondong Demang dan Aji Imbut. Tapi Dispora juga harus mengakomodasi kebutuhan berbagai pihak seperti klub lokal dan Sekolah Sepak Bola (SSB).

Apalagi sejak Lapangan Pemuda tak bisa dipakai, banyak SSB pindah ke Stadion Rondong Demang karena lokasinya yang strategis. Meski Dispora sempat menawarkan Aji Imbut sebagai alternatif, banyak orang tua keberatan karena jaraknya jauh, apalagi latihan biasanya sore atau malam hari.

“Kami selalu berusaha atur jadwal agar semua bisa pakai stadion ini secara adil – baik Askab, Kutai Kartanegara FC, maupun SSB,” tutupnya.***

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses