Dorong Peran Posyandu Cegah Stunting Di Balikpapan

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Permasalah stunting di Indonesia, termasuk di Balikpapan, membutuhkan perhatian serius karena dampaknya yang signifikan terhadap kualitas generasi mendatang.

Posyandu sebagai fasilitas kesehatan terdekat dengan masyarakat memiliki peran strategis dalam upaya pencegahan stunting, terutama melalui edukasi dan layanan kesehatan bagi anak-anak dan ibu hamil.

Sekretaris Komisi IV DPRD Balikpapan, Muhammad Hamid, menegaskan pentingnya upaya pencegahan stunting yang melibatkan masyarakat.

“Meningkatkan peran Posyandu adalah salah satu langkah strategis dalam menangani masalah stunting di kota minyak,” ujarnya pada Senin (2/12/2024).

Hamid menyampaikan, bahwa Posyandu tidak hanya menjadi tempat sosialisasi, tetapi juga pusat kegiatan konkret, seperti Pemeriksaan kesehatan rutin untuk memantau tumbuh kembang anak dan mendeteksi dini masalah gizi. Pemberian makanan tambahan (PMT) untuk balita guna mencegah gizi buruk.

“Serta edukasi gizi bagi ibu hamil dan keluarga mengenai pentingnya pola makan sehat dan asupan nutrisi seimbang,” akunya.

Hamid juga menyoroti pentingnya program pemberian tablet tambah darah untuk remaja putri sebagai langkah preventif jangka panjang. Program ini bertujuan meningkatkan status kesehatan remaja putri agar mereka siap menjadi ibu yang sehat di masa depan.

Di sisi lain, dukungan penuh diberikan kepada program intervensi gizi bagi ibu hamil oleh Dinas Kesehatan. Dalam program ini, ibu hamil menerima suplemen besi dan asam folat serta pemeriksaan kesehatan berkualitas. 

Langkah ini bertujuan mencegah kekurangan energi kronis pada ibu hamil yang dapat menyebabkan bayi lahir dengan berat badan rendah, salah satu penyebab utama stunting.

Hamid menekankan pentingnya kolaborasi antara DPRD, pemerintah, masyarakat, dan lembaga terkait dalam pencegahan stunting. Partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan Posyandu diharapkan dapat memberikan manfaat langsung dan menekan angka stunting di Balikpapan.

“Langkah-langkah ini merupakan komitmen bersama untuk memastikan generasi yang sehat dan berkualitas di masa depan,” tutupnya.***

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.