Dua Hari Jelang Natal, Pasokan Sembako di Kaltim Aman

Pedagang Sembako di Pasar Pandansari / inibalikpapan
Pedagang Sembako di Pasar Pandansari / inibalikpapan

SAMARINDA, Inibalikpapan.com – Dua hari jelang Natal, pasokan sembako di Kaltim aman. Demikian disampaikan Sekretaris Provinsi Kaltim Sri Wahyuni.

“Pasokan (stok) sembako aman hingga dua bulan ke depan,” ujarnya  ketika meninjau operasi pasar di Pelabuhan Pasar Pagi dan Pasar Segiri Samarinda, Sabtu (23/12/2023)

“Insyaallah aman, terutama beras. Untuk pasokan tidak masalah. Cuma, yang menjadi perhatian pemerintah adalah distribusi,”

Menurutnya, distributor maupun produsen komoditi harus memiliki komitmen yang sama khususnya menyangkut harga. Sehingga tak menimbulkan kekhawatiran masyarakat.

“Kami minta distributor dan produsen jangan melihat sisi bisnisnya saja, ketika menjelang perayaan keagamaan maupun tutup tahun dapat memberikan kewajaran harga untuk masyarakat,” ujarnya

Dia menjelaskan, operasi pasar ini, Pemprov Kaltim melakukan monitoring dan pantauan di lapangan (operasi pasar). “Kondisi harga relatif terjangkau,” ujarnya.

Sementara dari hasik monitoring, harga ayam beku 0,7 ons Rp100 ribu per 4 bungkus. Telur Rp48 ribu per piring. Daging lokal beku Rp110 per kilogram dan beras Bulog Rp50 ribu per lima kilogram.

Ikut mendampingi Kepala Dinas Pangan TPH Siti Farisyah Yana, Kepala Disperindagkop dan UKM Heni Purwaningsih, Kepala Diskominfo HM Faisal dan Karo Perekonomian Iwan Darmawan.

Lalu Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kaltim M Rais, Perwakilan Bulog Samarinda, akademisi Unmul dan Pemerinta  Kota Samarinda. (adpimprovkaltim)

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.