Top Header Ad

Gasak Dewa United FC 3-1, PSM Makassar ke Puncak Klasemen

Skuat PSM Makassar / Liga Indonesia Baru

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – PSM Makassar kembali ke puncak klasemen liga 1 setelah menang dengan skor 3-1 dalam lanjutan liga 1 pekan ke-3 pada Senin 26 Agustus 2024.

Kemenangan tersebut, membuat Pasukan Ramang selalu menang dalam tiga laga dan mengoleksi 9 poin dan unggul dua poin atas Persija Jakarta, Persita Tanggerang dan Persebaya Surabaya.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Batakan Balikpapan malam tadi, Juku Eja mencetak dua gol pada babak pertama. Sementara Banten Wariors mencetak satu gol

BACA JUGA :

Tim kesayangan masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel) mencetak gol pertama pada menit ke 15 melalui Nermin Haljeta setelah menerima assist dari
Ricky Pratama.

Namun bek Dewa United Risto Mitrevski menyamakan skor menjadi 1-1 melalui titik putih pada menit ke 30. Jelang turun minum atau menit ke 45+6 Aloisio Neto membawa PSM Makassa unggul 2-1.

Di babak kedua pemain asal Jepang Daisuke Sakai membuat tim asuhan Benardo Tavares tersebut unggul 3-0 melalui golnya pada injury time atay menit ke 90+3.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.