Grafik RO di Balikpapan, 1 Kasus Positif Menularkan ke 4 Orang
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kasus covid-19 terus meningkat membuat grafik R0 atau R naught Kota Balikpapan telah melebihi standar nasional yakni 1,4 artinya setiap 1 orang menularkan Covid-19 ke 4 orang lainnya.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan Andi Sri Juliarty dalam rapat Koordinasi dan Evaluasi Penanganan Pandemi Covid-19, di Auditorium Kantor Wali Kota Balikpapan, Selasa (11/08) malam.
“Grafik kematian juga melonjak dan 75 persen adalah lansia yang susah tertolong karena memiliki komorbid,” ujarnya
Bahkan kata wanita yang biada disampa dokter Dio ini, ada pasien covid-19 yang meninggal di UGD dan tidak sempat masuk ICU. Padahal jika ditelisik kebanyakan lansia berada di rumah dan tidak kemana-mana, tetapi tetap tertular.
“Artinya virus tersebut dibawa oleh orang yang bisa keluar rumah dan ketika pulang justru membawa virus,” ujarnya.⠀
Meskipun gencar dilakukan tracing, namun fasilitas justru terbatas. Salah satunya laboratorium untuk memeriksa spesimen. “Jika spesimen swab diambil hari ini, maka hasil bisa membutuhkan waktu hingga seminggu,” ujarnya
“Dalam jangka waktu menunggu hasil swab ada potensi penularan jika tidak disiplin menerapkan isolasi mandiri,”.⠀
Kata dia, pihaknya terus berupaya agar hasil swab bisa secepatnya diterima. dengan mengirim spesimen ke laboratorium di Berau. Karena Laboratorium di Samarinda juga harus antri. Antrian bahkan bisa mencapai 1.000 spesimen.
“Lab di Samarinda juga sudah penuh sebab menyangga pemeriksaan untuk daerah seperti Kukar, Kubar, dan sekitarnya,” ujarnya.
Pihaknya pun meminta Kelurahan dan Kecamatan membantu melakukan pengawasan khususnya yang melakukan isolasi mandiri di rumah. Karena kemungkinan ada warga yang tidak disiplin keluar rumah dan menularkan covid-19
BACA JUGA