Gubernur Kaltim Bahagia Balikpapan Bisa Kendalikan Covid-19
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Gubernur Kaltim Isran Noor mengaku bahagia karena penularan covid-19 bisa dikendalikan di Kota Balikpapan. Hal itu bisa dilihat dari terus melandainya kasus covid-19.
Bahkan data satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan kasus aktif covid-19 atau yang menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri (isman) angkanya dibawah 50 orang.
“Saya merasa berbahagia secara pribadi atas suksesnya Balikpapan dalam hal pengendalian covid-19,” ujar Isran Noor saat menghadiri rapat koordinasi Nasdem Balikpapan pada Minggu (31/10/2021)
Bahkan mantan Bupati Kutai Timur ini mengatakan, Balikpapan seharusnya sudah berstatus PPKM Level 1 karena cakupan vaksinasi telah mencapai herd immunity yakni diatas 70 persen.
“Jadi Balikpapan sudah berada pada posisi level 2 sebenarnya sudah ke level 1, kenapa? Karena jumlah cakupan vaksinasnya sudah mencapai 70 persen lebih,” ujarnya.
Vaksinasi gencar dilakukan di Balikpapan termasuk Kaltim. Mulai dari Pemerintah Daerah, instansi, perusahaan, organisasi hingg partai politik. Sehingga cakupan vaksinasi terus meningkat.
“Kemarin DPD Partai Nasdem melaksanakan vaksinasi di Dome (Balikpapan) untuk kesekian kalinya,” ujarnya
Dia juga bersyukur penurunan kasus covid-19 di Kaltim karena keterlibatan semua pihak untuk mematuhi prtokol kesehatan (prokes). Termasuk kesadaran masyarakat untuk divaksin.
“Kita bersyukur kita sudah mengalami penurunan yang sangat bagus di kaltim,” ujarnya lagi.
“Saya berterima kasih keopada semua pihak, TNI, Polri seluruh komponen masyarakat yang ikut bersama-sama menjaga prokes dan ikut mengendalikan covid-19 terutama yang terlibat di dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi,” ujarnya.
BACA JUGA