Hadapi Tuan Rumah Dewa United, Barito Putra Punya Modal Unggul Head To Head
TANGERANG, Inibalikpapan – PS Barito Putera akan melakoni lag perdana usai libur panjang. Laskar Pangeran Antasari akan menghadapi tuan rumah Dewa United FC.
Dalam lanjutan liga 1 pekan ke-24 itu, pertandingan akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena Tangerang pada Selasa (06/02/2024) petang.
Barito Putra datang dengan rasa optimis tinggi. Karena secara head to head dalam tiga laga terakhir lebih unggul dari tuan rumah, yaitu dua kali menang dan sekali berakhir seri.
Saat ini kedua tim berada di posisi yang sangat dekat di tangga klasemen sementara liga 1. Barito Putra di posisi ke-10 dengan 32 poin sedangkan Dewa United di posisi ke-11 dengan 30 poin.
Dilihat dari segi produktivitas gol, kedua tim juga sama-sama sudah mencetak 31 gol ke gawang lawan. Namun kebobolan Barito lebih sedikit 25 gol dan Dewa United sudah 32 gol.
Pelatih Barito Rahmad Darmawan mengaku telah mempersiapkan timnya kurang lebih satu bulan termasuk melakukan pembenahan. Termasuk melakukan serangkaian ujicoba
“Tentu pencapaian di akhir-akhir ketika sebelum kompetisi mereka terus memperlihatkan permainan yang meningkat,” ujarnya dikutip dari Liga Indonesia Baru (LIB)
“Jadi saya berharap anak-anak betul-betul mampu bermain dengan fokus disiplin menghadapi tim yang terus berkembang dan semua pemain yang kita bawa siap untuk pertandingan besok [hari ini],” imbuhnya.
Sementara itu kapten tim, Bayu Pradana meminta rekan-rekannya untuk fokus . Karena hasil kemenangan atas Dewa United sebelumnya tidak bisa menjadi acuan tim.
“Dewa United yang kami hadapi di pertandingan sebelumnya jauh berbeda dengan tim yang sekarang,” ujarnya
BACA JUGA