Harapan Dewan, Pasar Pandansari Menjadi Lebih Bersih dan Tertib

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – DPRD Kota Balikpapan menyambut positif pengukuhan Pengurus Pasar Pandansari. Harapannya akan ada perubahan yang lebih baik kedepan.

“Harapannya tentunya dengan motonya Berkah yaitu Bersih, Elok, Rapi, Aman, Tertib, hal itu menjadikan pasar ini yang sejarahnya tahun 1990-an akhirnya menjadi lebih baik lagi,” ujar Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan Budiono pada Minggu (03/10/2021)

Dia mengatakan, keberadaan pasar rakyat atau pasar tradisional tempat interaksi masyarakat dengan pedagang. Karena masih ada tawar menawar, tidak seperti pasar modern.

“Karena pasar ini tempat interaksi, disini adalah tempat jual beli. Kalau kita masuk ke pasar modern atau alfamidi gak ada tawar menawar, tapi disinilah bisa menawar,” ujarnya

Selain itu keberadaan Pasar Pandansari bukan saja berdampak pada perekonomian masyarakat sekitar namun juag memberikan dampak positif bagi pendapatan asli daerah (PAD)

“Harapan pergerakkan ekonomi disini lebih baik. Ada PAD juga yang kita ambil di pasar ini. Saya beraharap keberadaan pengurus pasar bisa menjadikan pasar lebih baik dan bersih, aman tertib dan rapi,” ujarnya

Dia menambahkan, tahun ini juga dianggarkan untuk pembangunan lapak pedagang. “Dalam anggaran perubahan 2021 ada sedikit anggaran untuk kita benahi,” pungkasnya

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.