Hari Ini Kasus Aktif Covid-19 di Balikpapan Capai 7.502 Orang, 1.239 Orang Meninggal Dunia

Covid-19 / Ilustrasi
COVID-19

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kasus penularan covid-19 di Kota Balikpapan terus meningkat. Jumat (30/07/2021), Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan merislis jumlah kasus aktif covid-19 seluruhnya  7.502 orang.

Hari ini terdapat penambahan sebanyak 494 orang yang terbapar covid-19. Jumlah itu meningkat tajam dari hari sebelumnya  sebanyak 393 kasus. Sedangkan kasus kematian karena terpapar covid-19 sebanyak 28 orang

Sebanyak 765 orang yang terpapar covid-19 saat ini menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit dan sebanyak 6.737 orang menjalani isolasi mandiri, baik yang disediakan Pemerintah Kota, perusahaan maupun dirumah.

Adapun pasien sembuh yang dinyatakan sembuh atau selesai isolasi hari ini sebanyak  323 orang. Sehingga jumlah seluruhnya sebanyak 20.366 orang sembuh sejak awal pandemi covid-19.

Sedangkan pasien yang meninggal dunia seluruhnya hingga hari ini sebanyak 1.239 orang. Secara kumulatif sejak awal pandemi seluruhnya sebanyak 29.107 kasus covid-19 di Balikpapan.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.