Hari Ini Sebanyak 425 Orang Dilaporkan Positif Covid-19 di Balikpapan, 26 Orang Meninggal Dunia
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kembali kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Kota Balikpapan melonjak tajam. Laporan Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan menyebutkan, ada 425 kasus positif baru hari ini.
Sehingga seluruhnya sebanyak 6.853 orang yang terpapar covid-19 hingga hari ini. Sebanyak 775 orang menjalani perawatan di rumah sakit dan sebanyak 6.078 orang menjalani isolasi mandiri (isoman)
Sementara orang yang meninggal dunia karena terpapar covid-19 juga sangat tinggi. Hari ini ada penambahan 26 orang meinggal dunia. Sehingga seluruhnya 1.084 yang meninggal dunia sejak awal paandemi covid-19.
Sementara sebanyak 111 pasien dinyatakan sembuh atau selesai isolasi. Sehingga seluruhnya sebanyak 19.192 pasien yang dinyatakan sembuh sejak awal pandemi.
Kota Balikpapan menjadi yang tertinggi kasus covid-19, termasuk kasus kematian, baik di Kaltim maupun di Kalimantan. Balikpapan masih dalam status PPKM Darurat sejak 12 Juli 2021.
BACA JUGA