Top Header Ad

Hingga Hari Ini Tembus 6.326 Orang Terpapar Covid-19 di Balikpapan, 1.038 Orang Meninggal Dunia

Kota Balikpapan masuk zona merah covid-19

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kota Balikpapan masih menjadi tertinggi kasus covid-19 di Kaltim.  Hal itu berdasarkan laporan Satgas Penanganan Coviud-19 Kaltim.

Saat ini kasus aktif covid-19 atau yang menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri sebanyak 6.326 orang dari sehari sebelumnya sebanyak 5.933 Orang.

Adapun pasien terpapar covid-19 yang meninggal dunia juga meningkat hari ini. Hingga saat ini sebanyak 1.038 orang meninggal dunia dari sehari sebelumnya 1.019 orang

Sedangkan pasien yang dinyatakan sembuh atau selesai isolasi saat ini seluruhnya 18.980 orang , dari sehari sebelumnya sebanyak 18.879 orang.

Hari ini bertambah 393 kasus positif covid-19, sebanyak 101 pasien dinyatakan sembuh dan sebanyak 19 kasus kematian.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.