Hujan Deras, Sejumlah Lokasi Di Balikpapan Alami Banjir

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Hujan daras yang mengguyur Kota Balikpapan sejak Selasa subuh, (9/7/2024) membuat beberapa lokasi di Balikpapan mengalami banjir.

Kepala Seksi Logistik dan Perbekalan BPBD Kota Balikpapan Noor Ahmad Isnaini mengatakan, dari informasi yang didapat ada lima titik lokasi genangan air yang terdeteksi di Kota Balikpapan.

“Ada 5 titik terdeteksi ada di Jalan Pattimura Perumahan Sosial, di depan RS siloam MT Haryono.

Kemudian di depan puskib, jalan Beler,  dan Terlindung,” ujar Isnaini kepada media, Selasa (9/7/2024).

Pihaknya menerjunkan 15 personel yang disebar kebeberapa titik dengan dilengkapi berbagai peralatan seperti pompa air.

“Saat ini sejumlah titik genangan sudah mengalami penurunan, begitu juga hujan mulai redah,” akunya.

Sementara itu, arus lalulintas yang menuju ke Jalan Beler untuk sementara dialihkan melalui jalur alternatif, sambil menunggu banjir surut.

Yudi Hermawan petugas Dishub Balikpapan mengatakan, untuk sementara ada pengalihan arus di beler yang dari sungai Ampal diminta lewat Balikpapan Baru, dan yang dari MT Haryono diminta lewat Ruhui Rahayu.

“Dibeberapa titik banjir sudah redah dan surut diminta pengendara untuk perlahan masih ada genangan. Tapi kami upayakan arus lalulintas tetap jalan,” kata Yudi. 

“Roda dua dan empat sudah bisa jika melintas di MT Haryono, sementara  di jalan Beler air masih tinggi, maka pengendara putar balik,” tutupnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.