HUT ke 78, PMI Balikpapan Beri Penghargaan 7 Pendonor Darah 100 Kali

Asisten Tata Pemerintahan Setdakot Balikpapan Zulkifli menyerahkan penghargaan kepada relawan pendonor darah. Zulkifli didampingi Ketua PMI Balikpapan Dyah Muryani dan perwakilan DKK Balikpapan, Minggu (17/9/2023).

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Memperingati  HUT ke 78, Palang Merah Indonesia  pada 17 September ini,   PMI Kota Balikpapan memberikan penghargaan kepada tujuh pendonor darah yang sudah mendonor lebih dari 100 kali.

Selain itu juga dilakukan pemberian BPJS Ketenagakerjaan secara gratis kepada Donor Darah Sukarela (DDS) yang merupakan Peserta Bukan Penerima Upah. Penghargaan juga diberikan kepada pegawai dan relawan PMI serta mitra PMI.

HUT PMI mengusung tema Menolong Sepenuh Hati, berinisasi melakukan kegiatan-kegiatan adaptasi perubahan iklim dan berkomitmen menjadi bagian dari solusi untuk Bumi yang lebih baik.

Dalam amanat Undang Undang No.1 Tahun 2018 tentang Kepalangmerahan menjalankan berbagai kegiatan kepalang merahan diantaranya, penangganan bencana; penanganan konfilk; penyediaan darah yang aman dan sehat; penanganan masalah kesehatan sosial serta pendidikan dan pelatihan dalam rangka pembinaan generasi muda dan tugas tugas kemanusiaan lainnya.

Ketua PMI Kota Balikpapan, drg Dyah Muryani menyampaikan  terima kasih dan penghargaan kepada Relawan karyawan dan pengurus atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini.

Dyah juga  menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada segenap donator/ instansi pihak-pihak terkait dan masyarakat yang sudah memberikan dukungan dan mempercayakan bantuannya baik material maupun non material kepada PMI selama ini.

“Marilah kita melaksanakan amanah dan kegiatan di PMI dengan penuh keikhlasan, professional/ transparan dan akuntabel sehingga mendapatkan kepercayaan dari masyarakat yang merupakan modal utama bagi PMI agar mendapatkan dukungan dari berbagai pihak,” ucapnya saat memberikan sambutan pada peringatan HUT ke 78 PMI, di Gedung PMI Balikpapan, Minggu (17/9/2023).

Dyah meminta agar jajarannya bersama relawan terus bergerak bersama menolong sepenuh hati mengedepankan kegiatan yang berfokus pada masyarakat. Yakni melakukan aksi-aksi dalam keseharian untuk adaptasi dalam perubahan iklim, memelihara tanaman di rumah maupun di ruangan kantor, menggunakan kertas bekas, mengirimkan dokumen secara online, membawa botol minum ( tumbler) dan aksi aksi lainnya untuk dapat mengurangi dampak perubahan iklim.

Aksi ini di harapkan dapat mulai dilakukan dan perlahan menjadi gaya hidup setiap personal PMI. “Marilah kita semua bergerak bersama menolong sepenuh hati,” pesannya.

Sementara itu, Asisten Bidang Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Balikpapan, Zulkifli menyampaikan atas nama pemerintah Kota Balikpapan mengucapkan selamat ulang tahun kepada seluruh insan Palang Merah Indonesia Kota Balikpapan yang terus berinovasi dan berdedikasi memberikan layanan kepada masyarakat.

Pemkot lanjut Zul juga mengapresiasi penghargaan kepada  para pahlawan kemanusian yang dengan tulus ikhlas mendonorkan darahnya kepada yang membutuhkan.

“Kita berharap dengan tema peringatan tahun ini, semakin banyak pahlawan kemanusiaan bermunculan dari Balikpapan,” kata Zulkifli membacakan sambutan Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud. 

Sebagai organisasi kemanusiaan, PMI adalah milik masyarakat, untuk bergabung bersama PMI dalam semangat kedermawanan dan kerelawanan, keanggotaannya terbuka bagi semua golongan tanpa membeda-bedakan latar belakang.

“PMI Balikpapan diharapkan mampu mendiseminasikan nilai-nilai kemanusiaan dan hukum humaniter internasional,” tukasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.