Jadwal Lengkap Timnas di Piala AFF U-19 yang di Gelar di Indonesia

Shin Tae-young memimpin latihan skuat timnas U-19

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Indonesia menjadi tuan rumah perhelatan Piala AFF U-19 yang akan berlangsung mulai 2-10 Juli 2022. Turnamen digelar di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi dan Stadion Madya, Jakarta.

Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Vietnam, Filipina, Myanmar dan Brunei Darussalam. Sedangkan Grup B dihuni Singapura, Malaysia, Laos, Kamboja dan Timor Leste.

Piala AFF akan menjadi bagian dari persiapan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sebelum tampil pada Piala Dunia U-20 tahun depan yang juga akan berlangsung di Indonesia.

Timnas Indonesia akan melakoni laga pembuka Piala AFF U-19 menghadapi Vietnam pada pekan depan 2 Juli 2022 di stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.

Lalu laga kedua timnas akan menghadapi Brunei Darussalam pada Senin 4 Juli 2022. Laga ketiga menghadapi Thailand pada Rabu 6 Juli 2022.

Kemudian laga selanjutnya menghadapi Filipina pada  Jumat 8 Juli 2022 dan laga terakhir menghadapi Myanmar pada Minggu 10 Juli 2022.

Berikut jadwal lengkapnya

2 Juli 2022 Timnas vs Vietnam  

4 Juli 2022 Timnas vs Brunei Darussalam  

6 Juli 2022 Timnas vs Thailand  

8 Juli 2022 Timnas vs Filipina 10 Juli 2022 Timnas vs Myanmar

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.