Top Header Ad

Jaino Matos Tak Khawatir Sejumlah Pemainnya Absen Lawan Sriwijaya FC

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Selain tidak diperkuat Dirkir Khon Glay yang membela tim nasional Liberia, Persiba Balikpapan juga dipastikan tidak akan diperkuat sejumlah pemain saat melakoni laga perdana Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.

Menurut Pelatih Persiba Jaino Matos, pemain yang absen dan tidak dibawa ke Palembang menghadapi Srwijaya FC pada Sabtu (03/09) diantaranya stopper Ledi Utomo, striker mungil Rahel Radiansyah, kiper muda Kurniawan Kartika Aji dan striker asal Papua Melkior Majefat.

“Ledi, Rahel dan Aji masih cedera. Kondisinya tidak memungkinkan kalau diturunkan, Tapi tidak masalah karena kita punya pemain yang siap menggantikkan,” ujarnya.

Jaino bahkan membawa dua pemain yang baru direkrut yakni stopper Hermawan dan striker asal Brasil Maycon Calijuri. Untuk menggantikan Ledi dan Rahel.

“Ya mereka bisa kita turunkan nanti lawan Sriwijaya. Tidak ada masalah dengan kondisi fisik mereka. Karena mereka juga dalam kondisi yang bagus, mereka siap,” ujarnya.

Begitupun bek kiri Abdul Rachman juga tetap akan ditampilkan. Meskipun, setelah pertandingan mantan pemain Persiba Junior itu akan langsung terbvang ke Solo bergabung dengan skuat tim nasional.

Abdul Rachman masuk dalam 22 pemain yang lolos seleksi tim nasional dan akan tampil dalam laga ujicoba persahabatan menghadapi Malaysia di stadion Manahan Minggu (06/09).

“Abdul Rachman juga akan bermain, dia akan main juga lawan Sriwijaya. Karena dia setelah pertandingan, dia langsung menuju Solo untuk memperkuat tim nasional,” ujarnya.

Sementara terkait jadwal pertandingan yang berubah dari sebelumnya Minggu (04/01), kemudian dimajukan sehari, karena ada pertandingan persahabatan antara tim nasional.

“Pasti menganggu program, karena harusnya kita masih bisa nge gym sekali lagi. Dan kita juga harusnya berangkat Jumat, jadinya maju Kamis, juga persiapan kebugaran pemain,” tandasnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.