Jangan Rayakan Berlebihan Jika Merasa Menang, Berpotensi Terjadi Kerumunan

Pilkada 2020 /

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ketua Bawaslu RI Abhan mengimbau semua pihak tetap taat protokol kesehatan dalam pelaksanaan pilkada. Khususnya dalam proses penghitungan suara, karena kini tenagh masuk proses penghitungan.

Dia meminta tetap disiplin dalam protokol kesehatan khususnya setelah diketahui perolehan suara pasangan calon di daerah masing-masing. Bagi pasangan clon (paslon) maupun tim sukses yang merasa menang jangan euforia berlebihan.

“Bawaslu mengimbau kepada seluruh peserta pemilihan dan para pendukung, jika merasa mendapatkan perolehan suara terbesar atau menduga sudah menang tidak perlu dirayakan berlebihan,” ujarnya

Padalnya kata dia, jika dirayakan terlalu berlebihan justru akan terjadi kerumunan dan menjadi abai dengan protokol kesehatan. “Apalagi jika sampai menimbulkan kerumunan, tetap perhatikan protokol kesehatan,” ujarnya.

Dia meminta peserta pemilihan, tim kampanye dan politik pengusung bisa mengendalikan pendukung masing-masing. “Agar tidak terjadi euforia  ketika mengetahui pasangan calonnya sebagai peroleh suara terbanyak,” ujar Abhan.

Mantan Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Tengah itu khawatir jika para pendukung pasangan calon dibiarkan, mereka bisa berkerumun. Padahal situasinya di masa pandemi Covid-19 yang dikhawatirkan bisa menyebarkan virus dan menimbulkan cluster baru. (bawaslu)

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.