Jelang Lawan Perseru, Persiba Fokus Benahi Dua Kelemahan
BALIKPAPAN, Iniblikpapan.com – Menjelang laga menghadapi tuan rumah Perseru Serui, Persiba Balikpapan kini focus membenahi dua titik kelamahan Marlon Da Silva dan kawan-kawan saat dipermalukan Persija Jakarta 0-2 di laga perdana di stadion Gajayanan Malang, akhir pecan kemarin.
Asisten Pelatih Persiba Balikpapan Hariyadi mengatakan, hal paling krusial yang kini terus dibenahi yakni terkait transisi pemain dan pressing. Karena dua hal itu yang dianggap menjadi penyebab kekalahan tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan tersebut.
“Memang dari hasil evaluasi dua hal paling menonjol transisi dan pressing, itu yang kini terus kita benahi sebelum kita menuju Seru. PR itu harus selesai, tidak boleh lagi kita melakukan kesalahan seperti lawan Persija,” ujarnya.
“Ketika pemain lawan menguasai bola pemain harus melakukan pressing, begitu pun dalam transisi. Kalau kita tidak melakukan pressing dan transisi yang bagus, maka lawan akan nyaman memainkan bola,”
Haryadi mengungkapkan, menghadapi tim asal papua tersebut, Berfuang Madu mengusung target tinggi mengejar kemenangan, mengganti poin yang hilang saat menjamu Simed Sofyan dan kawan-kawan di laga perdana.
“Kita ke Serui dengan target mencuri poin, memang tidak mudah dapat poin disana paling pentging kerja keras, displin dan konsetrasi. Jadi kita kehilangan poin di Malang, kita tebus lawan Perseru,” imbuhnya.
“Memang mereka punya catatan yang bagus kalau main dikandang, tapi kita juga akan berusaha semaksimal dengan bekerja keras. Walau kita tahu juga tantangan kesana perjalanan jauh dan melelahkan,”
Mantan Pelatih Diklat Salatiga itu juga berharap, pemain yang mengalami cedera bisa segera sembuh. Ada beberapa pemain yang menjalani latihan terpiksa karena mengalami cedera, yakni Masahito Nato, Anmar Al Mubaraki, Rofanda Faria dan Satrio Syam
BACA JUGA