Jelang Pencoblosan, Wapres Ingatkan Pers Jaga Integritas, Tetap Independen
JAKARTA, Inibalikpapan.com – Dalam rangka HUT ke-78 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) atau Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2024 yang jatuh setiap 9 Februari, Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin turut menyampaikan selamat kepada segenap insan pers di seluruh penjuru tanah air.
Melalui siaran pers Juru Bicara (Jubir) Wapres Masduki Baidlowi, menyampaikan pesan Wapres agar pers Indonesia untuk terus menjaga peran dan fungsinya sebagai kekuatan keempat dari pilar demokrasi setelah eksekutif, legislatif, dan yudikatif.
“Sebagai Pilar Demokrasi ke-4, Wapres mengharapkan pers Indonesia terus menjalankan peran dan fungsinya sebagai kontrol sosial, memperkuat demokrasi, turut mencerdaskan kehidupan bangsa, serta berperan dalam upaya menegakkan supremasi hukum,” ujarnya dikutip inibalikpapan.
Dalam konteks penyelenggaraan pesta demokrasi Pemilu 2024, menurut Jubir, Wapres berharap pers Indonesia tetap mampu menjaga integritas dan independensinya.
“Sehingga, pers terus berada di garda terdepan dalam penciptaan Pemilu yang jujur, adil, dan damai untuk proses transisi kepemimpinan nasional dengan legitimasi politik, legal, dan etik yang kokoh,” pesannya.
Sebagai informasi, merujuk situs PWI, peringatan Hari Pers Nasional tahun 2024 mengusung tema “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa”. Tema ini mengandung pesan yang tegas terhadap insan pers agar terus menjaga keutuhan bangsa di tengah kontestasi Pemilu 2024.
Penetapan peringatan Hari Pers Nasional setiap 9 Februari didasarkan pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 5 tahun 1985 yang ditandatangani Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985. Adapun peringatan HPN pertama kali diselenggarakan secara resmi pada 9 Februari 1985 di Gedung Utama Pekan Raya Jakara. (EP-BPMI Setwapres)
BACA JUGA