Joko Anwar Bereksperimen Garap Serial Sci-fi dalam Nightmares & Daydreams, Segera Rilis
BALIKPAPAN, inibalikpapan.com- Selain mengumumkan Siksa Kubur, Joko Anwar kembali memberikan kejutan pada tahun ini dengan informasi dirilisnya serial Nightmares & Daydreams dalam waktu dekat.
Serial original Netflix itu eksperimen Joko Anwar mengusung genre sci-fi supernatural. Kisahnya tentang fenomena aneh yang dialami orang-orang biasa dengan berbagai plot yang berkaitan.
“Bercerita tentang fenomena aneh yang mungkin menjawab asal-usul dunia kita dan ancaman yang ada di balik itu,” ujar Jokan dalam akun Instagram resminya @jokoanwar.
Nightmares and Daydreams memiliki tujuh episode di mana setiap episodenya akan mengangkat kisah yang terinspirasi dari isu-isu yang ada di Indonesia.
Joko Anwar sempat membocorkan plot cerita episode pertama, yakni tentang isu intergenerational gap atau berfokus pada hubungan antara anak dan orangtua dengan sudut pandang baru.
Joko Anwar menggandeng banyak nama berbakat untuk membintangi Nightmares and Daydreams yang digadang-gadang akan menjadi serial asli Indonesia yang menjanjikan.
Sederet bintang film seperti Lukman Sardi, Asmara Abigail, Ario Bayu, Ruth Marini, Marissa Anita, sederet bintang lainnya dikabarkan ikut ambil peran dalam serial ini.
Nightmares and Daydreams akan tayang pada paruh pertama 2024. Namun tanggalnya belum diumumkan.
BACA JUGA