Jumlah Pemilih di Balikpapan Kemungkinan Meningkat
BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Jumlah pemilih di Kota Balikpapan dalam Pemilihan Gubernur Kaltim 2018 kemungkinan meningkat dari Pemilihan Wali Kota Balikpapan 2015 lalu.
Ketua KPU Kota Balikpapan Noor Toha mengatakan, saat ini data pemilih sementara yang dalam proses pemutahiran yakni sekitar 460 ribu. Sedangkan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) 2015 sebanyak 449.987 pemilih.
“Ya kemungkin bisa lebih tinggi dari 2015 lalu, karena ada perbedaan sekitar 10 ribu pemilih. Karena kemarin yang kita minta dimuktahirkan 460 ribu,” ujar Noor Toha.
Meski begitu kata Toha, semua tergantung pada proses pemutahiran data pemilih yang dilakukan petugas di lapangan. Sesaui tahapan proses pemutahiran data pemilih rampung pertengahan April mendatang.
“Tahapan pemutahiran data pemilih sampai 19 April baru ditetapkan jadi DPT,” ujarnya.
Noor Toha menambahkan, bertambahnya jumlah pemilih maka otomatis jumlah tempat pemungutan suara (TPS) juga akan meningkat. Karena satu TPS maksimal 800 pemilih. Pada pemilihan Wali Kota Balikpapan 2015 jumlah TPS 1.359.
“Jadi nanti tergantung petugas di lapangan, karena tentu kalau jumlah pemilih meningkat maka TPS juga meningkat,” pungkasnya.
BACA JUGA