Kaltim Butuh Pemimpin Yang Bisa Bikin Terobosan Ekonomi

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi menyerahkan ijin kepada investor (foto : Rahmadanty)

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi mengungkapkan, ditengah kondisi ekonomi yang sulit Kalimantan Timur (Kaltim( membutuhkan sosok pemimpin yang tangguh dan ulet.

Menurutnya, Gubernur Kaltim yang baru harus mampu melakukan terobosan untuk mengangkat ekonomi Kaltim. Karena Kaltim selama ini dikenal daerah yang kaya sumber daya alamnya.

“Kaltim ke depan memerlukan pemimpin yang lebih tangguh dan ulet karena masih miskin. Jadi tidak boleh pemimpinnya bergaya seakan-akan Kaltim kaya,” kata Rizal.

“Kaltim ke depan memerlukan pemimpin yang lebih tangguh dan ulet karena masih miskin. Jadi tidak boleh pemimpinnya bergaya seakan-akan Kaltim kaya,”

Berdasarkan catatan Bank Indonesia pertumbuhan ekonomi Kaltim pada Triwulan I 2017 sebesar 3,9 persen dengan tingkat inflasi mencapai 4,45 persen.

Karenanya lanjut Rizal, slogan Kaltim Bangkit yang selama ini dibangga-banggakan, harus mampu di implementasikan.

“Sebenarnya sudah cocok slogan Kaltim Bangkit itu agar benar-benar bangkit oleh kepemimpinan Gubernur yang baru nantinya,” pungkasnya

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.