Kapolda Kaltim Sambut Hangat Audiensi Dari Komisi III DPR RI

Balikpapan, Inibalikpapan.com – Dalam rangka menjalin silahturahmi yang baik, Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si., menerima Kunjungan kerja dan berbincang hangat bersama Komisi III DPR RI Irjen Pol.(purn.)Drs Safaruddin,S.H., Senin (22/2).

Kapolda Kaltim dalam kunjungan tersebut di dampingi pula oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto, S.H., M.Hum., Karo Log Polda Kaltim dan Ka SPN Polda Kaltim.

Dalam kunjungan tersebut Kapolda Kaltim mengucapkan terima kasih atas kunjungan yang telah dilakukan oleh Irjen Pol.(purn.)Drs Safaruddin,S.H..

Selain itu, kunjungan tersebut guna mempererat jalinan silaturahmi antara pihak Kepolisian khususnya Polda Kaltim dengan pihak Komisi III DPR RI.

“Silaturahmi merupakan modal dasar kita dalam menyelesaikan masalah, bekerjasama dan berkoordinasi, kami berharap partisipasi dari tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh agama untuk bersinergi dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif” tutur Kapolda Kaltim.

“Peran serta seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lingkungannya” tutur Kapolda Irjen Pol Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si.

Dalam kegiatan tersebut tentu juga tetap memperhatikan protokol covid-19 seperti menggunakan masker, dan menerapkan physical distancing.

Sumber : Humas Polda Kaltim

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.