Kasus Covid di Balikpapan Didominasi Usia Remaja
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com — Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Balikpapan kian hari makin bertambah banyak, hingga Minggu (13/2/2021) di Kota Balikpapan total ada 1.301 warga terpapar Covid-19.
“1.301 warga ini ada yang menjalani isoter ada juga yang menjalani isoman,” ujar Juru Bicara satgas Covid-19 Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty saat diwawancarai media, Minggu (13/2/2022).
Dimana banyak mereka yang terpapar rata-rata dari usia 2 tahun hingga 17 tahun atau remaja, sehingga diharapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) tetap dilaksanakan secara daring dari rumah.
“Penambahan kasus yang banyak ini disebabkan dari proses tracing Orang yang baru datang dari luar kota yang terpapar Covid-19,” akunya.
Untuk itu bagi warga yang baru tugas luas kota atau baru datang dari luar kota, jangan dulu langsung masuk kantor, minta izin WFH dari rumah minimal 3 hari.
“Hal ini untuk mencegah bila mereka terpapar, tidak sampai menyebarkan di tempat kerja,” tutupnya.
BACA JUGA