Ketua Umum PSSI Minta Maaf Atas Tragedi Kanjuruhan, Kompetisi Liga 1 Dihentikan Sepekan

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan / PSSI

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyampaikan permohonan maaf atas tragedi Kanjuruhan Malang, Sabtu (01/10/20220) malam.

Mantan Kapolda Metro Jaya itu juga menyampaikan duka yang mendalam dalam tragedi yang merenggut korban jiwa dan menjadi tragedi memilikukan dalam sepak bola nasional.

“PSSI menyesalkan tindakan suporter Aremania di Stadion Kanjuruhan. Kami berduka cita dan meminta maaf kepada keluarga korban serta semua pihak atas insiden tersebut,” ujarnya dilansir dari laman PSSI.

Dia menegaskan, PSSI langsung membentuk tim investigas untuk kemudian langsung ke Malang. “Untuk itu PSSI langsung membentuk tim investigasi dan segera berangkat ke Malang,” kata Iriawan.

Iriawan menambahkan bahwa PSSI mendukung pihak kepolisian untuk menyelidiki kasus ini. Apalagi kejadian ini sangat mencoreng wajah sepak bola Indonesia.

“Untuk sementara kompetisi Liga 1 2022/2023 kami hentikan selama satu pekan. Selain itu tim Arema FC dilarang menjadi tuan rumah selama sisa kompetisi musim ini,” ujarnya.

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.